Mengaku Fans Setia Real Madrid, Rafael Nadal Justru Kenakan Jersey Atletico Madrid

Rafael Nadal dikenal sebagai fans Real Madrid.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Selasa, 08 Mei 2018
Mengaku Fans Setia Real Madrid, Rafael Nadal Justru Kenakan Jersey Atletico Madrid
Rafael Nadal sedang menontong Atletico Madrid bertanding. (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Petenis nomor satu dunia, Rafael Nadal, tertangkap kamera sedang menonton laga Atletico Madrid kontra Arsenal pada leg kedua semifinal Liga Europa 2017-2018, di Wanda Metropolitano, Jumat (3/5). Polemik muncul setelah sang petenis mengenakan jersey Los Rojiblancos.

Rafael Nadal dikenal sebagai fans berat Real Madrid. Tidak jarang, petenis 31 tahun tersebut menyaksikan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan berlaga langsung dari Santiago Bernabeu.

Namun, petenis asal Spanyol tersebut terlihat hadir di Wanda Metropolitano sebagai tamu presiden Atletico Madrid, Enrique Cerezo. Tak ingin polemik terus bergulir, Nadal memberikan penjelasan.

"Ya, ada masalah dengan masyarakat saat ini. Ketika kita menjadi pendukung suatu tim, sepertinya kita harus menjadi anti terhadap tim lain. Saya hanya mendukung Real Madrid dan saya punya banyak teman pemain Atletico," ujar Nadal seperti disadur dari Soccerway.

"Atletico bermain dalam kompetisi Eropa melawan tim Inggris. Saya hanya pergi ke sana untuk mendukung Atletico Madrid. Mereka mengundang dan saya hanya ingin menikmati hari itu, untuk melihat pertandingan sepak bola," imbuhnya.

"Presiden Atletico memberi saya jersey sebagai hadiah. Pada malam itu, cuaca sedikit dingin dan saya hanya menggunakan syal, itu saja. Mungkin ada terlalu banyak kemunafikan atau saya akan berbicara jika orang-orang di media menulis terlalu banyak hal," ungkap sang petenis.

Rafael Nadal akan bertanding pada ajang Madrid Open yang akan dihelat Selasa (8/5). Pada babak 32 besar, Nadal akan menghadapi petenis asal Prancis, Gael Monfils. Pada edisi sebelumnya, Nadal berhasil keluar sebagai pemenang.

Barcelona Real Madrid La liga
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.155

Berita Terkait

Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Spanyol
Juara Piala Super Spanyol, Pelecut Semangat Barcelona untuk Raih Trofi Tersisa
FC Barcelona mempertahankan titel Piala Super Spanyol usai menang 3-2 atas Real Madrid di King Abdullah Sports City.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Juara Piala Super Spanyol, Pelecut Semangat Barcelona untuk Raih Trofi Tersisa
Spanyol
Real Madrid Kalah Lagi di Final Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
Real Madrid kalah 2-3 kontra Barcelona di final Piala Super Spanyol dan Xabi Alonso mengaku perasaannya campur aduk melihat Los Blancos.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid Kalah Lagi di Final Piala Super Spanyol, Perasaan Xabi Alonso Campur Aduk
Spanyol
Rating Pemain Barcelona dan Real Madrid di Final Piala Super Spanyol: Raphinha Bintang Laga
El Clasico di final Piala Super Spanyol berakhir 3-2 untuk kemenangan Barcelona atas Real Madrid. Berikut rating pemain kedua tim.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Rating Pemain Barcelona dan Real Madrid di Final Piala Super Spanyol: Raphinha Bintang Laga
Hasil akhir
Hasil Laga: Atasi Real Madrid 3-2, Barcelona Pertahankan Gelar Piala Super Spanyol
Real Madrid tidak mampu mengubah peruntungan. Seperti musim lalu, Barcelona menjadi juara Piala Super Spanyol. Kali ini Blaugrana menang 3-2.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Hasil Laga: Atasi Real Madrid 3-2, Barcelona Pertahankan Gelar Piala Super Spanyol
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid akan kembali tersaji di final Piala Super Spanyol 2026 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Spanyol
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Final Piala Super Spanyol sarat tekanan! Jika Real Madrid tumbang dari Barcelona, bagaimana nasib Xabi Alonso? Simak laporan terbaru, sikap manajemen, dan spekulasi panas jelang El Clasico final.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Bagikan