Meneropong Masa Depan Brahim Diaz di Real Madrid

Brahim Diaz bisa menjadi pesaing kuat para gelandang dan penyerang bintang Real Madrid.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Selasa, 08 Januari 2019
Meneropong Masa Depan Brahim Diaz di Real Madrid
Brahim Diaz (Twitter/Brahim)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Presiden Real Madrid, Florentino Perez menegaskan jika strateginya adalah memperkuat klubnya untuk saat ini dan masa depan dengan merekrut pemain muda berkualitas.

Masuknya Brahim Diaz dari Manchester City di bursa transfer Januari menjadi bagian dari rencana sang presiden. "Brahim Diaz memunyai talenta spesial. Dia mewakili nilai klub, kualitas, magis, dan kepribadian," ujar Perez saat perkenalan Diaz.

Baca Juga:

Dari 'Ball Boy' ke Panggung Santiago Bernabeu

Profil Rekrutan Anyar Real Madrid, Brahim Diaz

Brahim Diaz

Diaz memang menjadi salah satu komoditas yang paling diminati di bursa transfer. Madrid sukses menyisihkan banyak klub yang ikut memburunya.

Banyaknya klub yang berminat tidak lepas dari bakat yang dimiliki pemain berusia 19 tahun ini. Sebagai pemain tengah, Brahim Diaz lebih dari seorang playmaker. Diaz gelandang yang mampu menyerang dari semua area berkat skill mengolah bola dan kecepatannya.

Memulai karier sebagai sayap kiri saat di Manchester City, Diaz sangat lihai dalam urusan menggiring bola. Tidak hanya itu, dia juga memiliki akurasi tinggi dalam melepaskan tembakan lewat kedua kakinya.

Yang menjadi pertanyaan, posisi mana Brahim Diaz akan bermain di Madrid? Siapa pemain yang menjadi pesaingnya?

Dengan gaya permainan dan kemampuan yang dimiliki, Diaz dapat bermain di lini tengah ataupun barisan serang Madrid. Tidak sedikit pengamat yang percaya Diaz akan menjadi pesaing bagi pemain Madrid lain yang menempati lini tengah, entah di sentral ataupun di kedua sisi.

Tidak hanya itu, seperti yang sudah diungkap, Diaz juga bisa memainkan peran sebagai sayap, di kedua sisi, karena dia bisa bermain dengan kedua kakinya.

Berbeda dengan pesaingnya di sektor sayap, Lucaz Vazquez, Marco Asensia, Gareth Bale, dan Vinicius Junior yang hanya satu dimensi, Diaz adalah pemain multidimensi.

Bagaimana di posisi gelandang tengah? Diaz juga akan menjadi pesaing kuat pemain lama Madrid seperti Isco dan Dani Ceballos. Bagi pelatih Madrid, masuknya Diaz akan menambah opsi di lini ini.

Selama ini, gelandang serang Madrid seperti Isco, bahkan Luka Modric hampir tidak pernah ditampilkan sebagai penyerang, di posisi nomor 9. Sedangkan Diaz diyakini bisa melakukannya. Pergerakannya, dengan atau tanpa bola, serta naluri mencetak gol yang seperti ujung tombak, membuat Diaz tidak akan kesulitan menjadi penyerang.

Bisa bermain di lebih dari satu posisi dan sisi lapangan itulah yang menjadi alasan banyak klub di Eropa membidik pemain kelahiran Malaga itu.

Saat ini, posisi di lini tengah dan depan Madrid terbilang padat. Pemain macam Vinicius, Asensio, bahkan Isco harus bersabar mendapatkan menit bermain dari Solari.

Apakah Diaz akan mampu langsung menembus skuat utama Los Blancos atau masih membutuhkan waktu, bahkan gagal mendapatkan menit bermain? Menarik ditunggu kiprahnya.

Real Madrid Brahim Diaz
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.503

Berita Terkait

Spanyol
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Real Madrid bergerak cepat mengamankan Dayot Upamecano yang belum sepakat kontrak baru di Bayern. Transfer gratis ini bisa jadi kejutan besar musim panas mendatang.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Manuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Spanyol
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Jude Bellingham menjadi pemain termuda dalam sejarah yang mencapai 50 pertandingan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Inggris
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Endrick disebut mulai resah di Real Madrid. Fabrizio Romano ungkap klub yang lebih berpeluang merekrutnya dibanding Manchester United. Simak bocorannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Inggris
Liverpool Membangun Konsistensi dari Kemenangan atas Real Madrid di Anfield
Liverpool menang 1-0 atas Real Madrid dan menjaga konsistensi bermain usai menang 2-0 atas Aston Villa.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Liverpool Membangun Konsistensi dari Kemenangan atas Real Madrid di Anfield
Liga Champions
Momentum Real Madrid Berakhir di Anfield, Xabi Alonso Terima Kekalahan dari Liverpool
Real Madrid kalah 0-1 kontra Liverpool di Anfield pada laga Liga Champions dan Xabi Alonso menerima kekalahan tersebut.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Momentum Real Madrid Berakhir di Anfield, Xabi Alonso Terima Kekalahan dari Liverpool
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Hasil hari pertama pekan empat fase liga Liga Champions pada Rabu (05/11) dari klub seperti Liverpool, Real Madrid, Paris Saint-Germain (PSG), Arsenal, dan Juventus.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Ragam
5 Penyerang Termahal Dunia pada 2025
Berdasarkan Transfermarkt, berikut lima penyerang termahal dunia saat ini pada 2025.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
5 Penyerang Termahal Dunia pada 2025
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Anfield, Rabu 5 November 2025
Link live streaming serta jadwal siaran langsung laga Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Anfield.
Arief Hadi - Selasa, 04 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Liverpool vs Real Madrid di Anfield, Rabu 5 November 2025
Liga Champions
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Kepulangan Trent Alexander-Arnold ke Anfield sebagai pemain Real Madrid diwarnai perusakan mural ikoniknya. Sentimen pengkhianat dan tulisan 'Adios El Rata' menghiasi Sybil Street jelang laga UCL.
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Spanyol
Real Madrid Masih Tertarik Rekrut Florian Wirtz
Real Madrid dikabarkan masih menaruh minat besar pada Florian Wirtz meski sang bintang muda Jerman kini bersinar di Leverkusen. Akankah Madrid bergerak lagi?
Johan Kristiandi - Selasa, 04 November 2025
Real Madrid Masih Tertarik Rekrut Florian Wirtz
Bagikan