Menangi MVP NBA, Giannis Antetokounmpo Masuk Buku Sejarah
BolaSkor.com - Pemain Milwaukee Bucks, Giannis Antetokounmpo, terpilih sebagai pemenang MVP NBA 2019-2020. Selain itu, Giannis menyamai torehan Michael Jordan.
Giannis bersaing dengan LeBron James dan James Harden. Ketiganya memang tampil impresif bersama tim masing-masing sepanjang musim 2019-2020.
Akan tetapi, raihan Giannis dianggap paling berpengaruh pada musim ini. Bucks meraih top seeds di wilayah timur serta menjuarai musim reguler NBA.
Baca Juga:
Final Wilayah Timur: Miami Heat Makin Jauh dari Boston Celtics
Hasilnya Giannis pun meraih MVP NBA kedua secara beruntun. Hebatnya, tahun ini pebasket asal Yunani tersebut juga memenangi Defensive Player of the Year.
Raihan tersebut membuat Giannis menyamai raihan Michael Jordan sera Hakeem Olajuwon. Giannis menjadi pemain ketiga yang memenangi MVP dan Defensive Player of the Year pada tahun yang sama.
Selain itu, Giannis juga menjadi pebasket asal Eropa pertama yang menjadi MVP lebih dari satu kali. Dia juga menyamai torehan James serta Kareem Abdul-Jabbar dengan dua gelar MVP di usia 25 tahun.
Berkat kemenangan ini pula, Giannis bergabung ke deretan pemain yang memenangi MVP secara beruntun. Tepatnya dia menjadi pebasket ke-12 yang mampu melakukannya.
Pemenang MVP dan Defensive Player of the Year
Michael Jordan (1988), Hakeem Olajuwon (1994), Giannis Antetokounmpo (2020).
Pemenang MVP Lebih dari Sekali di Usia 25 Tahun
Kareem Abdul-Jabbar (1971 dan 1972), LeBron James (2009 dan 2010), Giannis Antetokounmpo (2019 dan 2020).
Pemenang MVP Beruntun
Bill Russell (1961-1963), Wilt Chamebrlain (1966-1968), Kareem Abdul-Jabbar (1971-1972 dan 1976-77), Moses Malone (1982-1983), Larry Bird (1984-1986), Magic Johnson (1989-1990), Michael Jordan (1991-1992), Tim Duncan (2002-2003), Steve Nash (2005-2006), LeBron James (2009-2010 dan 2012-2013), Stephen Curry (2015-2016), Giannis Antetokounmpo (2019-2020).
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina