Menang di Jerman Bukan Modal untuk Besar Kepala
BolaSkor.com - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, enaggan besar kepala meski berhasil memperlebar jarak di klasemen sementara MotoGP 2022. Rider berjuluk El Diablo itu belum mau bicara kans juara.
Peluang Quartararo memertahankan gelar juara dunia semakin tampak usai memenangi MotoGP Jerman, Minggu (19/6). Dengan kemenangan tersebut, rider asal Prancis itu kini unggul 32 poin atas Aleix Espargaro yang berada di posisi kedua.
“Saya tidak bisa membicarakannya sekarang. Saya berkompetisi di sini untuk memenangi sebanyak mungkin balapan. Mungkin di Jepang atau Thailand kita baru bisa bahas itu,” ujar Quartararo.
Baca Juga:
Juarai MotoGP Jerman, Fabio Quartararo Raja Baru Sachsenring
Keunggulan tersebut juga membuat Quartararo bernapas lega jelang jeda musim. Apapun hasil MotoGP Belanda akhir pekan depan, Quartararo tetap memuncaki klasemen.
"Saya fokus balapan di Assen, salah satu trek favorit saya. Sampai jumpa pekan depan," imbuhnya.
Dengan kemenangan di MotoGP Jerman, Quartararo telah mengoleksi 11 podium pertama di sepanjang kariernya. Quartararo juga berhasil membawa Yamaha memutus dominasi Honda di Sirkuit Sachsenring dalam beberapa tahun terakhir.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1