Media Thailand Sebut Teco Kandidat Kuat Pengganti Simon McMenemy di Timnas Indonesia
BolaSkor.com - Timnas Indonesia harus mengakui kehebatan Vietnam dengan skor 1-3, pada laga keempat Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023 di Stadion I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Selasa (15/10).
Ini kekalahan keempat beruntun Timnas Indonesia di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 dan Piala Asia 2023. Skuat Garuda sebelumnya kalah dari Malaysia (2-3), Thailand (0-3), dan Uni Emirat Arab (UEA) 0-5. Timnas Indonesia pun berada di dasar klasemen sementara Grup G dengan 0 poin.
Nasib Simon McMenemy bisa dibilang di ujung tanduk. Bahkan, salah satu anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Refrizal, ingin Simon McMenmey mundur dari kursi pelatih Timnas Indonesia.
Baca Juga:
Anggota Exco PSSI: Timnas Indonesia Tidak Punya Pola Permainan di Tangan Simon McMenemy
Alasan Bertele-tele Simon McMenemy Usai Timnas Indonesia Dibantai Vietnam
Media Thailand, Siam Sport, mencium aroma nasib tak menentu Simon McMenemy. Mereka memberitakan salah satu mantan pelatih top Thai League 1 menjadi kandidat penggantinya. Sosok tersebut adalah Stefano Cugurra Teco.
"Mantan pelatih ternama di Thai League dipantau Timnas Indonesia," tulis situs Siam Sport.
Siam Sport menyoroti prestasi-prestasi Teco selama melatih klub Indonesia tiga musim belakangan. Prestasi yang disorot tentu membawa Persija Jakarta juara Liga 1 2018.
Saat ini, Teco berpeluang menjadi pelatih pertama yang membawa dua klub berbeda juara Liga 1. Bali United yang dipimpinnya masih kokoh di puncak klasemen sementara Liga 1 2019.
Tengku Sufiyanto
17.643
Berita Terkait
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra