Medali Emas Kejuaraan Asia Jadi Hasil Mutlak yang Harus Didapat Eko Yuli
BolaSkor.com - Lifter Indonesia, Eko Yuli Irawan, kini memikul beban berat jelang Olimpiade Tokyo 2020. Eko dituntut untuk bisa merebut medali emas semua kejuaraan yang sifatnya kualifikasi menuju ajang empat tahunan tersebut.
Terdekat, Eko Yuli akan turun pada Kejuaraan Asia Angkat Besi di Ningbo, China, pada 18-28 April 2019. Medali emas jadi hasil yang harus didapat Eko Yuli.
Baca Juga:
Hasil NBA: Kalahkan 76ers, Bucks Jadi Pemuncak Wilayah Timur
Hasil NBA: Rockets Bungkam Clippers, Celtics dan Raptors Raih Kemenangan
"Kami inginkan Eko juara Asia. Kemarin Asian Games yang levelnya multi event sudah juara. Eko sendiri yang bilang bahwa dia sudah juara dunia dan Asian Games, tapi juara Asia belum," kata Waki Ketua PB PABBSI, Djoko Pramono.
Persiapan Eko menuju Kejuaraan Asia Angkat Besi juga berjalan baik. Namun, peraih medali emas Asian Games 2018 itu saat ini tengah terkena flu.
"Itu dari hati dia bilang (ingin juara Asia). Itulah Eko. Karena itu kalau yang lain berhenti latihan, dia masih latihan. Kalau merasa latihannya kurang dan dia masih sanggup, Eko akan latihan lagi," sambungnya.
Pada dua kejuaraan sebelumnya, Eko Yuli Irawan berhasil memersembahkan emas bagi Indonesia. Eko Yuli turun pada Kejuaraan Dunia Angkat Besi 2018 (Ashgabat) dan Piala Dunia Angkat Besi 2019 (Fuzhou).*
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan