Mazzarri: Tiket Eropa Inter Milan Belum Aman


Mazzarri: Tiket Eropa Inter Milan Belum Aman
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
Milan – Peluang Inter Milan tampil di ajang Liga Europa semakin terbuka lebar setelah membekuk Parma dengan skor 2-0, Sabtu (19/4) malam WIB. Meski demikian, pelatih Inter, Walter Mazzarri, menganggap hasil positif ini tidak lantas membuat posisi Inter di tempat Eropa sudah aman.
Bertandang ke markas Parma, Stadio Ennio Tardini, Internazionale terlihat kesulitan membongkar pertahanan tim tuan rumah. Bahkan I Gialloblu sempat mendapat hadiah penalti jelang babak pertama berakhir. Untung saja, Antonio Cassano gagal melaksanakan tugas.
Mala petaka menghampiri Parma saat interval pertama belum lama berlangsung. Gabriel Paletta diusir wasit setelah mendapat kartu kuning kedua akibat menekel Rodrigo Palacio. Keunggulan pemain benar-benar dimanfaatkan dengan baik oleh La Beneamata. Berawal dari skema tendangan bebas buah pelanggaran Paletta, Rolando sukses menaklukkan Curci melalui sundulan. Satu menit jelang waktu normal berakhir, Fredy Guarin berhasil menambah keunggulan Inter Milan.
Hasil ini membuat pasukan Mazzarri bercokol di peringkat lima klasemen dengan tabungan angka 56. Dengan empat laga tersisa, Inter Milan setidaknya membutuhkan tiga kemenangan lagi untuk mengamankan tempat di Liga Europa.
“Kami bekerja dengan baik hari ini, namun terlalu awal membicarakan Eropa sudah aman. Kami masih harus melawan Napoli, Milan, Lazio dan Chievo untuk aman. Liga ini sulit dan kami harus mengamankan satu pertandingan di setiap waktu,” tegas Mazzarri dikutip Sky Sports Italia.
“Secara umum kami telah bermain baik di pertandingan lain, namun tak menjaga kemenangan. Benar kami masih tak tahu bagaimana mengendalikan keunggulan, namun kami punya banyak pemain muda yang butuh berkembang.” Demikian Mazzarri.
Posts
11.190
Berita Terkait
Italia
Cetak Gol Kemenangan Melawan AS Roma, Ange-Yoan Bonny Masuk Buku Sejarah Inter Milan
Ange-Yoan Bonny menjadi pahlawan Inter Milan saat menundukkan AS Roma di Serie A 2025/2026. Gol menit ke-6 membuat Bonny mencatat rekor sebagai pemain Inter pertama dengan tiga gol dan tiga assist dalam tujuh laga awal.
Johan Kristiandi - Minggu, 19 Oktober 2025

Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan ke Puncak Klasemen Usai Bungkam AS Roma, Arsenal Jaga Tren Positif
Inter Milan naik ke puncak klasemen Serie A 2025/2026 setelah menang 1-0 atas AS Roma berkat gol cepat Ange-Yoan Bonny. Di Premier League, Arsenal menjaga tren positif dengan kemenangan 1-0 atas Fulham lewat gol Leandro Trossard.
Johan Kristiandi - Minggu, 19 Oktober 2025

Jadwal
Jadwal Live Streaming Serie A AS Roma vs Inter, Minggu 19 Oktober 2025
Jadwal siaran langsung serta link live streaming laga lanjutan Serie A antara AS Roma kontra Inter Milan di Stadio Olimpico.
Arief Hadi - Sabtu, 18 Oktober 2025
Italia
AS Roma vs Inter Milan: Pengganti Marcus Thuram yang Belum Pulih 100 Persen
Inter Milan kemungkinan tak diperkuat Marcus Thuram saat melawan AS Roma di Serie A 2025/2026. Cristian Chivu telah menyiapkan pengganti.
Johan Kristiandi - Jumat, 17 Oktober 2025

Italia
Serie A: Duel AS Roma vs Inter Milan Digambarkan bak Medan Pertempuran
Duel besar tersaji di pekan tujuh Serie A antara AS Roma vs Inter Milan di Stadio Olimpico.
Arief Hadi - Kamis, 16 Oktober 2025
Ragam
3 Alasan Inter Milan Lebih Baik Menolak Tawaran Merekrut Neymar
Inter Milan kembali dikaitkan dengan rumor transfer Neymar pada bursa musim dingin 2025. Namun, ada tiga alasan kuat mengapa Nerazzurri lebih baik menolak kedatangan bintang Brasil itu.
Johan Kristiandi - Selasa, 14 Oktober 2025

Jerman
Siapa Noah Atubolu? Kiper yang Jadi Rebutan Inter dan AC Milan
Inter Milan dikabarkan siap bersaing dengan AC Milan untuk mendatangkan kiper Freiburg berusia 23 tahun, Noah Atubolu.
Yusuf Abdillah - Rabu, 08 Oktober 2025

Italia
Presiden Inter Beppe Marotta Sindir Penggunaan Data dan Statistik AC Milan
Beppe Marotta menyatakan bahwa sepak bola tidak bisa dijalankan dengan hanya menggunakan logika algoritma atau angka statistik.
Yusuf Abdillah - Rabu, 08 Oktober 2025

Italia
Nonton Pertandingan Sassuolo, Pencari Bakat Inter Milan Pantau Aksi Jay Idzes dan Tarik Muharemovic
Pemandu bakat Inter Milan dikabarkan memantau aksi Jay Idzes dan Tarik Muharemovic dalam laga Hellas Verona vs Sassuolo untuk mencari bek baru musim depan.
Johan Kristiandi - Selasa, 07 Oktober 2025

Italia
Inter Milan Bidik Kiper Muda Timnas Jerman, Noah Atubolu
Inter Milan dikabarkan tertarik merekrut kiper muda Timnas Jerman, Noah Atubolu, dari Freiburg sebagai penerus Yann Sommer yang mulai menua.
Johan Kristiandi - Selasa, 07 Oktober 2025
