Maurizio Sarri Puji Eden Hazard, tapi Juga Beberkan Kelemahan sang Pemain

Eden Hazard kembali jadi bintang kemenangan Chelsea. Terbaru pada pertandingan melawan Cardiff City di Stamford Bridge, Sabtu (15/9), pemain asal Belgia itu menyumbangkan hattrick saat Chelsea menang dengan skor 4-1.
Hendry WibowoHendry Wibowo - Minggu, 16 September 2018
Maurizio Sarri Puji Eden Hazard, tapi Juga Beberkan Kelemahan sang Pemain
Eden Hazard (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Eden Hazard kembali jadi bintang kemenangan Chelsea. Terbaru pada pertandingan melawan Cardiff City di Stamford Bridge, Sabtu (15/9), pemain asal Belgia itu menyumbangkan hattrick saat Chelsea menang dengan skor 4-1.

Gol pertama Hazard tercipta di menit 37 dan berhasil menyamakan kedudukan setelah Cardiff sukses membuat gol cepat lewat Sol Bamba menit 16. Kemudian dua gol lainnya terjadi di menit 44 dan 80 melalui titik penalti. Adapun Willian melengkapi kemengan tim lewat gol menit 83.

Usai pertandingan, pelatih Chelsea, Maurizio Sarri memuji performa anak asuhnya. Menurutnya jika sebelumnya ia menyebut Hazard sebagai salah satu pemain terbaik di Eropa, kini ia menilai pemain berusia 27 tahun itu sebagai yang terbaik di benua biru.

“Eden Hazard itu unik.Saya pikir dia bisa mencetak 30 atau 35 gol musim ini," kata Sarri. “Eden baru tiba kembali ke tim dua hari yang lalu (usia memperkuat timnas Belgia). Kemarin saya memberi tahunya, ia bisa mencetak 40 gol untuk saya musim ini," tambah mantan pelatih SSC Napoli itu.

Maurizio Sarri
Maurizio Sarri (Zimbio)

Tidak hanya dari pelatih sendiri, pelatih Cardiff, Neil Warnock juga mendeskripsikan Hazard sebagai pemain yang sulit dihentikan. Meskipun begitu, Sarri tetap meyakini sang anak buah masih bisa mengembangkan permainan.

Pasalnya ada satu aspek yang ia nilai jadi kekurangan Hazard. Adalah fakta Hazard terlalu banyak menghabiskan energi di daerah permainan sendiri. Ke depannya, Sarri akan menginstruksikan mantan pemain Lille itu untuk fokus bergerak di area 25 meter terakhir.

"Saya pikir seharusnya ia menghabiskan lebih sedikit energi di daerah 50-60 meter menuju gawang lawan. Ketika bola masih ada di area kami dan ia menyentuh bola lima atau enam kali, itu menunjukkan Hazard telah menyia-nyiakan tenaga. Lebih baik energi itu digunakan pada 25 meter terakhir," Sarri memberikan analisa.*

Breaking News Chelsea Maurizio Sarri Eden hazard chelsea Premier League Hattrick
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Berita Terkait

Liga Indonesia
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Pertandingan El Clasico akan hadir di Jakarta, dalam tajuk “Clash of Legends Jakarta” di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, pada 18 April 2026.
Tengku Sufiyanto - Senin, 12 Januari 2026
Real Madrid vs Barcelona Legends Akan Getarkan GBK, Sambut 500 Tahun Jakarta
Inggris
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Michael Carrick masuk radar manajer interim Manchester United. Menilik rekam jejaknya bersama Setan Merah, termasuk kemenangan atas Arsenal.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Menilik Rekam Jejak Michael Carrick sebagai Manajer Interim Manchester United: Pernah Menumbangkan Arsenal
Liga Indonesia
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Winger Persija, Allano Lima, mendapatkan serangan rasisme di media sosial. Persija tegas berdiri bersama Allano untuk melawan segala tindakan diskriminasi.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Melawan Serangan Rasisme terhadap Allano Lima Usai Laga Kontra Persib
Inggris
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
INEOS telah mewawancara dua legenda klub, Ole Gunnar Solskjaer dan Michael Carrick, soal kandidat pelatih baru Manchester United.
Arief Hadi - Senin, 12 Januari 2026
Ketimbang Solskjaer, Carrick Terdepan Latih Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Prediksi dan statistik Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Bianconeri diunggulkan menang, simak analisis lengkap dan prediksi skor.
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Juventus vs Cremonese: Bianconeri Harus seperti Mobil Ferrari
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Juventus vs Cremonese di Serie A 2025/2026. Peluang menang Bianconeri sangat besar. Simak persentasenya!
Johan Kristiandi - Senin, 12 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
Timnas
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
PSSI awalnya akan memperkenalkan secara resmi John Herdman kepada awak media di Jakarta pada Senin (12/1).
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Liga Indonesia
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dikabarkan bakal bergabung ke Persija Jakarta setelah berpisah dengan Borneo FC Samarinda.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekalahan tim asuhannya dari Persib Bandung disebabkan oleh dua kesalahan individu.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Liga Indonesia
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Persija Jakarta kembali menelan kekalahan saat bertandang ke markas Persib Bandung. Kali ini, Macan Kemayoran kalah oleh gol tunggal Beckham Putra.
Rizqi Ariandi - Senin, 12 Januari 2026
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bagikan