Maurizio Sarri Angkat Bicara Soal Wacana Transfer Willian, Eden Hazard dan Thibaut Courtois
BolaSkor.com - Manajer anyar Chelsea, Maurizio Sarri, mengutarakan kondisi terkini dari wacana transfer Willian, Eden Hazard dan Thibaut Courtois. Sarri mengaku belum mengambil keputusan apa pun soal masalah tersebut.
Willian menjadi nama pertama yang diisukan akan hengkang. Kabarnya, Barcelona dan Manchester United antre untuk mendapatkan pemain tim nasional Brasil tersebut.
Namun, Sarri mengaku belum mendengar kabar apa pun mengenai wacana transfer tersebut. Eks pelatih Napoli itu ingin berbicara empat mata dengan Willian untuk mengetahui duduk perkara.
"Saya ingin berbicara dengannya sebelum menjawab pertanyaan ini. Saya ingin berbicara dengannya," ungkap Sarri seperti dilansir Soccerway setelah Chelsea Dibekuk Arsenal pada laga International Champions Cup 2018, di Dublin, Rabu (1/8) waktu setempat.
"Saya tidak senang dengan situasi ini, namun sebelum saya menjawab, saya ingin berbicara dengannya," imbuh eks pelatih Empoli tersebut.
Sementara itu, Willian bukan satu-satunya pemain yang dikabarkan akan angkat kaki dari Stanford Bridge. Eden Hazard dan Thibaut Courtois dikabarkan akan hengkang ke Real Madrid.
"Tidak pada saat ini karena saya akan melihat mereka pada hari Sabtu untuk pertama kalinya. Sata tidak tahu situasi pada saat ini. Tidak ada berita," jelas Sarri.
"Kita berbicara tentang pemain top. Setiap klub ingin mempertahankan pemain top mereka dan kami berusaha melakukannya," imbuhnya.
Johan Kristiandi
18.147
Berita Terkait
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak