Piala Asia 2023

Masuk Tim Terbaik Matchday Dua Piala Asia 2023, Justin Hubner Merasa Perlu Terus Berkembang

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Selasa, 23 Januari 2024
Masuk Tim Terbaik Matchday Dua Piala Asia 2023, Justin Hubner Merasa Perlu Terus Berkembang
Aksi Justin Hubner saat Timnas Indonesia menghadapi Irak. (Instagram)

BolaSkor.com - Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner, bangga masuk ke dalam tim terbaik matchday 2 Piala Asia 2023. Namun, Justin merasa masih perlu mengembangkan diri supaya menjadi lebih baik ke depannya.

Justin Hubner tampil gemilang saat Timnas Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0, Jumat (19/1). Meski tidak mencetak gol, Hubner dinilai berhasil mengomandoi pertahanan Indonesia dengan baik sehingga mencatatkan cleansheet.

AFC pun mengganjar penampilan Hubner itu dengan penghargaan. Justin masuk dalam tim terbaik matchday 2.

Justin bersanding dengan tiga pemain belakang lainnya. Yakni, Saud Abdulhamid dari Arab Saudi, Ahmed Al-Khamisi (Oman) dan Milad Mohammadi (Iran).

Baca Juga:

Jelang Lawan Jepang, Presiden Jokowi Suntik Semangat Timnas Indonesia

Wataru Endo Tuntut Jepang Main Bagus Sepanjang Laga Lawan Timnas Indonesia

"Ya itu pencapaian yang sangat baik. Saya senang dengan hal itu. Sejauh ini saya sudah bekerja keras, tapi ini bukan hanya karena saya, tapi juga seluruh anggota tim. Tanpa mereka, saya tidak akan masuk ke dalam tim terbaik," kata Justin Hubner.

Dari dua pertandingan Timnas Indonesia di Grup D, Justin selalu bermain penuh. Dia pun mengaku puas, meski merasa harus terus mengembangkan diri menjadi lebih baik.

"Saya puas dengan performa saya. Saya rasa kami semakin kuat sebagai sebuah tim meski menjadi tim termuda. Kami bangga bisa menjalani dengan baik dan banyak hal yang bisa saya kembangkan. Saya tidak tahu secara spesifiknya, tapi ada," ujar pemain asal Wolverhampton Wanderers U-21 tersebut.

Setelah tampil baik di laga kontra Irak dan Vietnam, tantangan berikutnya bagi Justin Hubner dan kawan-kawan adalah Jepang. Tim Samurai Biru menjadi lawan terakhir Skuad Garuda di Grup D, Rabu (24/1).

Timnas Indonesia Justin Hubner Piala Asia Piala Asia 2023 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.336

Bagikan