Kualifikasi Piala Dunia 2026

Masuk Grup Neraka Kualifikasi Piala Dunia 2026, Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Contoh Austria dan Georgia

Austria dan Georgia jadi kuda hitam di Euro 2024.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Kamis, 27 Juni 2024
Masuk Grup Neraka Kualifikasi Piala Dunia 2026, Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Contoh Austria dan Georgia
Ketum PSSI Erick Thohir merayakan keberhasilan Timnas Indonesia ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Putaran Final Piala Asia 2027. (BolaSkor.com/Paulus Dwi Arde)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengomentari hasil drawing atau undian Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang menempatkan Timnas Indonesia di Grup C.

Timnas Indonesia satu grup dengan tim-tim langganan Piala Dunia, seperti Jepang, Australia, dan Arab Saudi. Selain itu, ada Bahrain dan China yang juga bukan lawan mudah.

Namun, Erick Thohir meminta para pemain Timnas Indonesia untuk tidak gentar. Status sebagai tim non-unggulan bukan jadi alasan untuk minder.

Erick memberi contoh bagaimana tim seperti Austria dan Georgia membuat kejutan di Euro 2024. Austria lolos ke babak 16 besar sebagai Juara Grup D, finis di atas Prancis dan Belanda.

Sementara itu, Georgia melaju ke 16 besar sebagai satu dari empat tim peringkat 3 terbaik. Tiket itu didapatkan Georgia setelah mengalahkan tim seperti Portugal yang diperkuat Cristiano Ronaldo.

"Harus diakui kita berada di grup yang berat. Cuma saya minta kepada pelatih dan timnas kita agar jangan kasih kendur. Ingat, bola itu bundar dan banyak sejarah bagaimana tim tidak diunggulkan bisa buat kejutan," kata Erick Thohir.

Baca Juga:

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hasil Undian Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia di Grup C bersama Jepang dan Australia

Bicara soal Regenerasi, Erick Thohir Tidak Mau Timnas Indonesia Senasib Kroasia

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Lihat saja di Piala Eropa 2024 ini, bagaimana kiprah Austria atau Georgia. Jadi tetap melawan walau di grup berat," tambahnya.

Berdasarkan jadwal yang telah dirilis, Timnas Indonesia akan memulai kiprahnya di Grup C dengan menghadapi Arab Saudi pada 5 September 2024. Arab Saudi akan bertindak sebagai tuan rumah di laga ini.

Setelah tandang ke Arab Saudi, lima hari kemudian atau pada 10 September 2024, Timnas Indonesia bakal menjamu Australia. Pertandingan ini rencananya digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

Selanjutnya, pada 10 dan 15 Oktober 2024, Timnas Indonesia akan kembali melakoni partai tandang. Yakni, menghadapi Bahrain dan China.

Kemudian, Timnas Indonesia akan kembali menjadi tuan rumah saat menghadapi Jepang pada 14 November dan Arab Saudi 19 November. Kedua laga itu rencananya dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Empat pertandingan lainnya akan dimainkan pada 2025, tepatnya di bulan Maret dan Juni. Pada 20 Maret 2025, Timnas Indonesia tandang ke Australia dan lima hari berikutnya (25 Maret), menjamu Bahrain.

Lalu Timnas Indonesia akan menjamu China di kandang pada 5 Juni 2025, sebelum menjalani partai terakhir melawan Jepang di markas lawan. Nantinya, dua tim peringkat teratas Grup C akan lolos ke Piala Dunia 2026, sedangkan peringkat 3 dan 4 melaju ke Babak Keempat.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Timnas Indonesia Erick thohir Kualifikasi Piala Dunia 2026 Timnas Georgia Austria Timnas austria Euro 2024 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.351

Berita Terkait

Liga Indonesia
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Garudayaksa FC takluk 0-1 dari Sumsel United, pada laga lanjutan Championship Indonesia 2025/2026 di Staidon Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Timnas
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Garuda Qatar memastikan bakal memberikan dukungan maksimal untuk Timnas Indonesia U-17 di laga kontra Brasil U-17, Jumat (7/11). Dhani Mizanna, Divisi Publikasi dan Media Garuda Qatar
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Jadwal
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
Liga Indonesia
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Liga Nusantara 2025/2026 rencananya akan bergulir mulai akhir November ini.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Timnas
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, meminta Evandra Florasta dan kawan-kawan tidak takut dengan Brasil.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Timnas
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Thom Haye dan Shayne Pattynama mendapatkan sanksi larangan bermain dan denda.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Timnas
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri, memanggil 30 pemain untuk menghadapi Mali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Timnas
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Uji coba digelar dua kali pada 15 dan 18 November 2025.
Rizqi Ariandi - Jumat, 07 November 2025
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Inggris
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
elatih Manchester United Ruben Amorim menyoroti masalah utama yang masih menghantui tim asuhannya meski performa mereka sedang membaik.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Bagikan