Masih Tahap Pendekatan, Eriksen Sudah Nyaman dengan Casemiro
BolaSkor.com - Gelandang Manchester United, Christian Eriksen, mengungkapkan pengalamannya bermain dengan Casemiro di lini tengah. Eriksen merasa semringah bisa ditemani pemain sekaliber Casemiro.
Manchester United punya duet baru di lini tengah. Christian Eriksen dan Casemiro dimainkan bersama-sama. Keduanya adalah penggawa anyar The Red Devils pada musim ini.
Menurut Eriksen, sejauh ini kerja sama dengan Casemiro berjalan dengan lancar. Ia tidak menemui kesulitan berarti karena Casemiro merupakan pemain bintang. Eriksen optimistis akan semakin padu dengan pemain asal Brasil itu.
Baca Juga:
Kena Batunya, Cristiano Ronaldo Dicoret dari Skuad Manchester United
Ditanya soal Cristiano Ronaldo, Pelatih Chelsea Beri Jawaban yang Tidak Menjawab
Cristiano Ronaldo Diminta Diam dan Respek kepada Erik ten Hag
"Jika melihat pertandingan, Anda bisa menyaksikan kami bersenang-senang bersama," ungkap Eriksen pada laman resmi Manchester United.
"Saat ini kami masih mencoba saling mengenali satu sama lain baik di dalam atau luar lapangan. Saya bisa mengatakan jika di luar lapangan Casemiro adalah pribadi yang baik," kata Eriksen.
Eriksen mengagumi bagaimana Casemiro mengambil keputusan. Apalagi, Casemiro juga sudah membuka keran golnya untuk The Red Devils.
"Anda bisa melihat di atas lapangan Casemiro punya pengetahuan yang sangat bagus. Orang-orang tahu Casemiro bermain dengan baik," ulas Eriksen.
"Casemiro tampil konsisten bersama Madrid dalam delapan tahu terakhir. Jadi, saya tidak terkejut ketika dia bermain bagus di sini. Sangat menyenangkan bermain dengannya.
Berikutnya, Manchester United akan menantang Sheriff pada matchday 5 Grup E Liga Europa 2022-2023, di Old Trafford, Jumat (28/10) dini hari WIB. Man United hanya butuh hasil imbang untuk melangkah ke fase berikutnya.
Johan Kristiandi
17.745
Berita Terkait
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Pertama Kali di Era Ruben Amorim, Manchester United Tak Terkalahkan di Lima Laga Beruntun Premier League
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025