Bursa Transfer Liga 1

Masih Punya Slot Satu Pemain Asing, Bali United Dikaitkan dengan Boris Kopitovic

Boris pernah menjadi top skorer Liga Primer Singapura pada 2022.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Sabtu, 04 Januari 2025
Masih Punya Slot Satu Pemain Asing, Bali United Dikaitkan dengan Boris Kopitovic
Boris Kopitovic saat berseragam Tampines Rovers. (Instagram/kopi_9)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bali United dikabarkan telah melengkapi slot pemain asingnya setelah mendatangkan penyerang asal Montenegro, Boris Kopitovic.

Boris Kopitovic disebut akan memperkuat Bali United di putaran kedua Liga 1 2024/2025 yang dimulai pekan depan. Meski belum diumumkan secara resmi, sinyal pemain berusia 29 tahun tersebut merapat ke Bali United sangat kuat.

Melalui akun Instagram pribadinya, @kopi_9, Boris Kopitovic telah mengikuti akun Instagram Bali United. Boris juga memposting ulang unggahan rekan-rekannya di Tampines Rovers seperti Kyoga Nakamura dan Taufik Suparno yang mendoakannya sukses di klub barunya.

Sebelumnya, pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, memang mengindikasikan bahwa timnya perlu mendatangkan pemain baru, termasuk melengkapi kuota legiun asing.

Di putaran pertama, Bali United hanya diperkuat tujuh pemain asing dari delapan tempat yang tersedia sesuai regulasi. Tujuh pemain itu adalah Adilson Maringa, Elias Dolah, Brandon Wilson, Mitsuru Maruoka, Privat Mbarga, Kenzo Nambu, dan Everton Nascimento.

Baca Juga:

Ditonton STY saat Bali United Bungkam Persebaya, Irfan Jaya Bicara Peluang Kembali ke Timnas

Dipecundangi Bali United, Persebaya Berharap Dapat Tambahan Tenaga di Bursa Transfer

Eber Bessa Susul Penyerang Sudan Selatan Gabung Persita di Putaran Kedua Liga 1 2024/2025

"Kami dari tim pelatih masih menunggu proses dari manajemen."

"Mudah-mudahan bisa cepat bergabung buat punya adaptasi sama tim agar siap main di putaran kedua nanti," kata Teco, dilansir dari laman Bali United.

Tambahan tenaga baru dibutuhkan Teco karena ada tiga pemainnya yang mengalami cedera, bahkan harus naik meja operasi. Ketiga pemain itu di antaranya Bagas Adi, Made Tito, dan Gede Sunu.

Selain Boris Kopitovic, Bali United juga sedang dikaitkan dengan mantan pemainnya yang kini membela Bhayangkara FC, Ilija Spasojevic. Menarik dinanti, apakah Spaso akan kembali ke klub kebanggaan Semeton Dewata tersebut.

Bali United Stefano Cugurra Teco Bursa transfer Breaking News Liga 1
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.351

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Jadwal siaran langsung Liga Europa pekan ini lengkap! Verdonk berpeluang starter, Roma dalam tekanan, hingga big match lainnya. Cek link nonton di sini!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Pertandingan Liga Europa Pekan Ini, Jumat 7 November 2025
Spanyol
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Real Madrid bergerak cepat mengamankan Dayot Upamecano yang belum sepakat kontrak baru di Bayern. Transfer gratis ini bisa jadi kejutan besar musim panas mendatang.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Menuver Real Madrid untuk Rekrut Dayot Upamecano Secara Gratis
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
PSBS Biak menang 2-1 atas Persita. Hasil ini juga membuat PSBS keluar dari zona degradasi.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catatan Mentereng Persita di 8 Laga Terakhir Dihentikan PSBS Biak
Italia
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
AC Milan aktif di bursa transfer. Lima bek tengah masuk radar Rossoneri untuk memperkuat lini pertahanan. Siapa yang paling dekat direkrut?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
AC Milan Cari Bek Baru, Lima Pemain Masuk dalam Radar
Hasil akhir
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Kemenangan di kandang Selangor FC membuat Persib kian dekat dengan babak 16 besar.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Hasil AFC Champions League Two 2025/2026: Gol Adam Alis Bawa Persib Comeback di Kandang Selangor
Piala Dunia
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Lionel Messi menyebut Piala Dunia sebagai puncak karier. Cristiano Ronaldo justru punya pandangan berbeda. Perdebatan panas kembali mencuat!
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Soal Piala Dunia, Lionel Messi Berbeda Pandangan dengan Cristiano Ronaldo
Inggris
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Manchester United kini punya sistem rekrutmen lebih terstruktur. Jason Wilcox memastikan transfer tidak lagi serampangan dan seluruh keputusan melewati proses ketat.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Jadwal
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Selangor FC menjamu Persib Bandung di MBPJ Stadium, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) pukul 19.15 WIB.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 06 November 2025
Link Streaming Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Lewandowski disebut tidak lagi masuk rencana Barcelona. Atletico Madrid muncul sebagai tujuan mengejutkan. Benarkah sang bomber siap angkat kaki?
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Robert Lewandowski Berpeluang Membelot ke Atletico Madrid
Spanyol
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Jude Bellingham menjadi pemain termuda dalam sejarah yang mencapai 50 pertandingan Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Jadi Pemain Termuda yang Tembus 50 Laga Liga Champions, Jude Bellingham Berpeluang Pecahkan Rekor Paul Scholes
Bagikan