Mascherano Resmi Tinggalkan Barcelona
BolaSkor.com - Javier Mascherano resmi meninggalkan Barcelona. Pemain asal Argentina itu melanjutkan kariernya bersama klub asal China, Hebei China Fortune.
Hebei harus menebus Mascherano dari Barcelona dengan mahar 10 juta euro atau setara dengan Rp 163 miliar. Ia pun menerima pinangan Hebei, karena musim ini kerap menghuni bangku cadangan.
Sebagai penghormatan, Barcelona akan menggelar acara perpisahan untuk Mascherano di Auditorium 1899, Rabu (24/1) siang waktu setempat. Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu dipastikan hadir dalam acara tersebut bersama para penggawa Blaugrana.
"Javier Mascherano akan pergi dari Barcelona setelah tujuh setengah musim. Pemain Argentina itu akan menerima salam perpisahan dari klub pada Rabu," bunyi pernyataan resmi Barcelona, dalam Twitter resminya.
Mascherano hijrah ke Barcelona dari Liverpool pada 28 Agustus 2010. Selama tujuh setengah musim, ia mencatatkan 334 pertandingan bersama Barcelona, dengan torehan satu gol.
Selama tujuh setengah musim, pemain berumur 33 tahun itu sudah menyumbangkan 18 trofi untuk Barcelona, di antaranya empat gelar La Liga, tiga Liga Champions, dan dua Piala Dunia Antarklub.
Tengku Sufiyanto
17.709
Berita Terkait
Bikin Lamine Yamal Mati Kutu, Marc Cucurella Tidak Mau Besar Kepala
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
Liga Champions: Satu Janji Hansi Flick Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan Chelsea
Liga Champions: Kekalahan Lawan Chelsea Bongkar Kebobrokan Barcelona
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona