Masalah Celah Menganga di Pertahanan Barcelona Jelang Lawan Borussia Dortmund
BolaSkor.com - FC Barcelona punya masalah besar di pertahanan mereka jelang laga pertama grup F Liga Champions melawan Borussia Dortmund di Signal Iduna Park, Rabu (18/9) dini hari WIB. Sudah lama Barcelona tidak merasakan clean sheets atau catatan tidak kebobolan gol dalam satu laga.
Catatan itu dibuktikan melalui laporan di Sport-English. Dalam empat laga LaLiga, gawang Barcelona sudah kebobolan tujuh gol, yakni saat melawan Athletic Bilbao (0-1), Real Betis (2-5), Osasuna (2-2), dan Valencia (2-5).
Itu artinya hampir dua gol per laga - rasio kebobolan gol 1,75 - dan hal itu kembali terjadi kala melawan Valencia akhir pekan lalu. Kendati meraih tiga poin dan lini depan Barca tajam, klub asal Catalunya sudah dua kali beruntun kebobolan dua gol.
Baca Juga:
Jelang Borussia Dortmund Vs Barcelona, Menanti Rekor Ansu Fati Lagi
Jelang Borussia Dortmund Vs Barcelona, Pembuktian Paco Alcacer ke Sang Mantan
Prediksi Borussia Dortmund Vs Barcelona: Lionel Messi Siap Tampil
Menjaga gawang terbebas dari gol seolah menjadi tugas berat bagi Barcelona. Uniknya, masalah di lini belakang bukanlah hal baru lagi bagi Barcelona, sebab di masa lalu pertahanan mereka acapkali keteteran menghadapi serangan lawan, khususnya serangan balik.
Tidak ada masalah khusus kala konteksnya berbicara lini tengah dan ketajaman lini depan yang sudah mencetak 12 gol di LaLiga, tapi di di lini belakang, Barcelona memasuki fase siaga satu - hal yang dapat dieksploitasi Borussia Dortmund.
Hanya di pramusim Barcelona mampu mencatatkan clean sheets dua kali melawan Vissel Kobe (2-0) dan Napoli (4-0). Bahkan, terakhir kali Barca mencatatkan clean sheet terjadi pada laga melawan Getafe (2-0) pada 12 Mei 2019, laga ke-37 LaLiga.
Sejak saat iu mereka selalu kebobolan gol. Marc-Andre ter Stegen, kiper Barca yang baru ini memainkan laga ke-140, telah kebobolan 177 gol dan menjaga 83 clean sheets.
Celah menganga di lini belakang itu tentunya menjadi perhatian Ernesto Valverde, pelatih Barcelona, karena Dortmund punya pemain-pemain ofensif yang hebat seperti: Marco Reus, Jadon Sancho, Julian Brandt, dan eks striker Barca, Paco Alcacer.
Arief Hadi
15.883
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
4 Alasan Keterpurukan Liverpool di Musim Kedua Arne Slot Melatih
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan