Marwin Angeles Lengkapi Komposisi Pemain Asing Persik Kediri
BolaSkor.com - Persik Kediri mengumumkan perekrutan pemain terakhir di ujung waktu bursa transfer paruh musim kompetisi. Marwin Angeles melengkapi komposisi pemain asing Persik di putaran dua.
Pengumuman status gelandang berpaspor Filipina dan Italia itu dilakukan klub pada Rabu (12/1) malam, atau beberapa jam sebelum batas waktu pendaftaran pemain periode dua Liga 1 ditutup Kamis (13/1) dinihari.
"Kami sudah mendaftarkannya (ke Liga Indonesia Baru). Sekarang sedang menjalani karantina," ucap Pelatih Persik Kediri, Javier Roca saat sesi konferensi pers virtual dengan media, Selasa (11/1).
Baca Juga:
Persib Akhiri Perburuan Pemain untuk Putaran Kedua Liga 1
Alfeandra Dewangga Disebut-sebut, Jeonnam Dragons Tak Berencana Rekrut Pemain Indonesia
Satu hari setelahnya, baru lah Tim Macan Putih mengumukan status sang pemain. Pengumuman yang mendekati batas waktu bursa transfer itu disinyalir sembari menunggu berkas administrasi Marwin untuk merumput di Liga 1 beres.
"Pemain asing kami sekarang sudah lengkap. Marwin melenglapi slot pemain asing dari Asia," tutur General Manager Persik, Syarif Hidayatullah melalui rilis.
Slot ini memang kosong cukup lama usai dilepasnya Ibrahim Bahsoun, gelandang asal Lebanon pada pertengahan putaran pertama lalu. Sehingga, Marwin Angeles didapuk sebagai penggantinya.
"Sebagai profesional, kami meyakini Marwin bisa cepat adaptasi dengan suasana di Persik," imbuh Syarif.
Marwin adalah pemain Timnas Filipina di Piala AFF yang lahir di Venezia, Italia. Gelandang 31 tahun itu datang dari klub Kaya FC Iloilo, dan mengecap sejumlah penampilan internasional di Kualifikasi Liga Champions Asia maupun AFC Cup. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi)
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Persik Jadi Tim Musafir saat Jamu Persebaya Surabaya, Pinjam Stadion Gelora Joko Samudro?
Hasil Super League 2025/2026: Emaxwell Souza Hattrick, Persija Raih Tiga Kemenangan Beruntun
Pelatih Persik Heran Kartu Merah Novri Setiawan Tidak Dibatalkan
Hasil Super League 2025/2026: Persik dan PSM Berbagi Satu Poin, Persita Tertahan di Kandang Bali United
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya dan Bhayangkara FC Raih 3 Poin di Kandang, Malut Menang Diwarnai Hattrick Ciro Alves
Hasil Super League 2025/2026: Persik Bungkam Malut United, Madura United vs Bhayangkara FC Berakhir Imbang
Ternyata Masih Ada Klub Super League 2025/2026 yang Website Resminya Error, Padahal di Regulasi Itu Syarat Wajib
Hasil Super League 2025/2026: Dewa United Banten FC Raih Kemenangan Perdana Usai Gasak Persik
Link Live Streaming Dewa United Banten FC Vs Persik Kediri, Jumat 22 Agustus 2025