Kualifikasi Piala Dunia 2026
Marselino Ferdinan Jelaskan soal Selebrasi Tutup Mulut dan Duduk di Bangku
BolaSkor.com - Marselino Ferdinan menjadi sorotan usai laga Timnas Indonesia kontra Arab Saudi. Ini setelah ia melakukan selebrasi tutup mulut dan duduk di bangku. Apa maksud selebrasinya?
Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi 2-0 pada laga keenam Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/11).
Dua gol kemenangan Timnas Indonesia atas Arab Saudi dicetak oleh Marselino Ferdinan. Lino -sapaan akrab Marselino- membobol gawang Arab Saudi pada menit 32 dan 57.
Setelah mencetak gol kedua, Marselino Ferdinan melakukan dua selebrasi yang menjadi sorotan. Pertama, ia melakukan gerakan menempelkan jari telunjuk ke mulut, kemudian duduk di bangku yang disediakan untuk anak gawang.
Baca Juga:
Shin Tae-yong Sebut Timnas Indonesia Menang Bukan karena Ultimatum Erick Thohir
Galeri Foto: Timnas Indonesia Hajar Arab Saudi 2-0
Rating Pemain Timnas Indonesia Vs Arab Saudi: Harinya Marselino Ferdinan
Selebrasinya yang duduk di bangku itu menjadi sorotan, bahkan viral di media sosial. Terkait selebrasinya itu, Marselino buka suara.
"Selebrasi tidak ada maksud apa-apa, itu natural saya saja. Saya biasa lakukan itu di (Piala) AFC U-23, waktu cetak gol lawan Yordania," kata Marselino.
Kemenangan atas Arab Saudi ini sangat penting dan krusial bagi Indonesia. Tambahan tiga poin dari laga semalam membuat Tim Merah Putih naik ke peringkat 3 dengan 6 poin dan 6 laga.
Ini membuat kans Timnas Indonesia lolos ke babak keempat kembali terbuka. Laga ketujuh dan kedelapan akan berlangsung Maret 2025.
Lihat postingan ini di Instagram
Rizqi Ariandi
7.380
Berita Terkait
Cari Suksesor Patrick Kluivert, PSSI Pantau Pelatih Timnas Republik Irlandia
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia