Marselino Ferdinan, Eks Timnas U-16 Jalani Debut bersama Persebaya

Marselino Ferdinan menegaskan Persebaya sudah maksimal meski kalah dari PSS Sleman.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 08 April 2021
Marselino Ferdinan, Eks Timnas U-16 Jalani Debut bersama Persebaya
Aksi gelandang muda Persebaya Surabaya Marselino Ferdinan (kiri) pada laga melawan PSS Sleman. (LIB)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Marselino Ferdinan merasa campur aduk saat menjalani debutnya sebagai pemain sepak bola profesional bersama Persebaya Surabaya. Namun, debut gelandang serang Timnas Indonesia U-16 itu tidak berjalan mulus. Persebaya harus takluk 0-1 dari PSS Sleman pada laga terkahir Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat malam ini (7/4).

Marselino Ferdinan mengatakan skuat Green Force telah bermain maksimal. Menurutnya, mereka menunjukkan permainan sesuai ciri khas Persebaya yang ngeyel, ngosek, dan wani.

“Teman-teman sudah menampilkan yang terbaik. Menurut saya, kami sudah bermain maksimal. Kami menunjukkan permainan ngeyel, ngosek, dan wani yang merupakan ciri khas Persebaya,” tegas pemain berusia 16 tahun tersebut.

Baca Juga:

Gagal Menang atas Persik, Skuat Persela Lamongan Terlalu Emosi

Kalah dari PSS Sleman, Pelatih Persebaya Tidak Kecewa

Bahkan, adik kandung winger Persebaya Oktafianus Fernando itu mengatakan kekalahan dari PSS karena kurang beruntung. Bagaimana tidak, skuat Elang Jawa, julukan PSS, dapat membobol gawang Persebaya melalui titik putih yang dieksekusi Irfan Bachdim pada menit ke-46.

“Saya kira kami kurang beruntung saja karena kalah dari PSS. Pertandingan malam ini, sangat bisa membangkitkan motivasi pribadi. Tadi kami bisa lebih menguasai pertandingan di paro babak kedua,” beber Marsel, sapaan akrabnya.

Penampilannya sendiri beberapa kali merepotkan pertahanan PSS. Marsel juga nyaris menyamakan kedudukan. Salah satunya pada menit ke-54. Sayang, tembakannya dari jarak jauh harus membentur mistar gawang PSS. Dan 10 menit kemudian, lagi-lagi tendangan jarak jauh masih bisa digagalkan pemain PSS.

Pemain produk kompetisi internal Persebaya itu menilai pertandingan pertamanya dapat menambah motivasi. Lagi pula, Marsel bermain 90 menit. Pengalaman itu yang membuatnya tidak gentar saat Persebaya harus menghadapi tim tangguh Persib Bandung di Stadion Maguwoharjo, 11 April mendatang.

“Untuk melawan Persib, kami akan fokus tidak perlu memikirkan seperti apa lawan. Kami konsentrasi untuk persiapan tim sendiri,” tandas Marsel. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)

PSS Sleman Persebaya surabaya Marselino ferdinan Breaking News Piala menpora
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Thom Haye Mulai Padu dengan Permainan Persib Bandung, Bojan Angkat Topi
Pemain Timnas Indonesia itu tampil cemerlang saat timnya berhadapan dengan PSBS Biak.
Tengku Sufiyanto - Senin, 20 Oktober 2025
Thom Haye Mulai Padu dengan Permainan Persib Bandung, Bojan Angkat Topi
Liga Indonesia
Pemain Timnas Indonesia Diistirahatkan Jelang Persib Melawan Selangor FC
Pertandingan akan digelar pada Kamis (23/10).
Tengku Sufiyanto - Senin, 20 Oktober 2025
Pemain Timnas Indonesia Diistirahatkan Jelang Persib Melawan Selangor FC
Lainnya
Akui Sudah Petakan Kekuatan, Pelatih Senam Indonesia Pede Raih Medali di SEA Games 2025
Pelatih Senam Putra Indonesia, Ferrous One Willyodac, percaya diri anak asuhnya bisa meraih medali pada gelaran SEA Games Thailand 2025.
Tengku Sufiyanto - Senin, 20 Oktober 2025
Akui Sudah Petakan Kekuatan, Pelatih Senam Indonesia Pede Raih Medali di SEA Games 2025
Lainnya
Hasil Atlet Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025: Abiyu Rafi Membanggakan
Keempat atlet sudah merampungkan babak kualifikasi yang digelar di Indonesia Arena, Jakarta, Senin (20/10) siang WIB.
Tengku Sufiyanto - Senin, 20 Oktober 2025
Hasil Atlet Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025: Abiyu Rafi Membanggakan
Italia
Manfaatkan Klausul David Beckham, AC Milan Ingin Rekrut Son Heung-min
Rumor panas! AC Milan dikabarkan siap memanfaatkan klausul David Beckham untuk membawa Son Heung-min pulang ke Eropa dari MLS. Benarkah kabar ini?
Johan Kristiandi - Senin, 20 Oktober 2025
Manfaatkan Klausul David Beckham, AC Milan Ingin Rekrut Son Heung-min
Inggris
Kocak, Bruno Fernandes Unggah Foto Harry Maguire Jadi Pemain Timnas Brasil
Bruno Fernandes bikin heboh usai unggah foto editan Harry Maguire pakai jersey Brasil! Fans MU ngakak, gaya Maguire mirip Ronaldinho!
Johan Kristiandi - Senin, 20 Oktober 2025
Kocak, Bruno Fernandes Unggah Foto Harry Maguire Jadi Pemain Timnas Brasil
Italia
Juventus Dipermalukan Como, Posisi Igor Tudor di Ujung Tanduk
Juventus kalah memalukan dari Como dan melorot di klasemen Serie A 2025/2026! Igor Tudor kini di ujung tanduk, dua laga ke depan bakal jadi penentuan nasibnya.
Johan Kristiandi - Senin, 20 Oktober 2025
Juventus Dipermalukan Como, Posisi Igor Tudor di Ujung Tanduk
Italia
AC Milan vs Fiorentina: Satu Poin La Viola Dirampok Wasit
Drama di San Siro! Fiorentina marah besar setelah wasit Livio Marinelli memberi penalti kontroversial untuk AC Milan. Rafael Leão jadi penentu kemenangan Rossoneri!
Johan Kristiandi - Senin, 20 Oktober 2025
AC Milan vs Fiorentina: Satu Poin La Viola Dirampok Wasit
Klasemen
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Tidak Biarkan Barcelona Terlalu Lama di Singgasana
Real Madrid kembali ke puncak klasemen LaLiga 2025/2026 usai menaklukkan Getafe. Barcelona cuma sehari di singgasana sebelum disalip El Real lagi!
Johan Kristiandi - Senin, 20 Oktober 2025
Klasemen Terkini LaLiga 2025/2026: Real Madrid Tidak Biarkan Barcelona Terlalu Lama di Singgasana
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: AC Milan dan Inter Milan Bersaing di Papan Atas
Drama di Serie A 2025/2026 makin memanas! AC Milan naik ke puncak setelah menekuk Fiorentina, sementara Inter terus menempel dan Napoli justru terpeleset di tangan Torino. Persaingan Scudetto kian seru!
Johan Kristiandi - Senin, 20 Oktober 2025
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: AC Milan dan Inter Milan Bersaing di Papan Atas
Bagikan