Championship
Marselino Ferdinan Debut di Kasta Kedua Liga Inggris
BolaSkor.com - Laga Swansea City kontra Oxford United pada pertandingan ke-46 atau yang merupakan laga terakhir Championship (kasta kedua Liga Inggris) 2024/2025 di Swansea Stadium, Sabtu (3/5) menjadi momen bersejarah untuk pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan.
Marselino mencatatkan debut di kompetisi kasta kedua Liga Inggris itu. Ia diturunkan sebagai pemain pengganti di akhir babak kedua.
Pelatih Oxford United, Gary Rowett, melakukan sejumlah rotasi. Stanley Mills, Hidde ter Avest, hingga Matt Ingram mendapatkan kesempatan menjadi starter.
Baca Juga:
Sementara itu, Marselino Ferdinan duduk di bangku cadangan. Sebelumnya, Marselino sempat tersingkir lama dari skuad utama.
Ia terakhir bermain untuk Oxford United pada babak ketiga Piala FA 2024/2025 kontra Exeter City, 11 Januari lalu. Ini adalah debut Marselino di kompetisi resmi bersama Oxford. Marselino dimainkan pada menit 89 menggantikan Siriki Dembele.
Jalannya Pertandingan
Swansea unggul terlebih dulu pada menit 23 lewat aksi Eom Ji-sung. Keunggulan itu hanya bertahan sampai menit 40 setelah Greg Leigh mencetak gol penyama kedudukan.
Swansea kembali memimpin lewat gol Ronald pada menit 57. Lima menit berselang Michat Helik membuat skor berubah menjadi 2-2.
Saat kedudukan 2-2 ini Gary Rowett menurunkan Marselino Ferdinan pada menit 77. Marselino menggantikan kompatriotnya di Timnas Indonesia, Ole Romeny.
Lihat postingan ini di Instagram
Lima menit setelah Marselino masuk Oxford United kebobolan untuk ketiga kalinya. Kali ini Liam Cullen yang mencatatkan namanya di papan skor.
Debut Marselino di Championship terselamatkan oleh Przemyslaw Placheta. Pemain asal Polandia itu mencetak gol di menit 90+3' dan membuat skor akhir menjadi 3-3.
Oxford United finis di peringkat 17 dengan 53 poin dari 46 laga. Posisi ini cukup baik mengingat The Yellows berstatus tim promosi.
Rizqi Ariandi
7.659
Berita Terkait
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh
Real Madrid Tanpa Kylian Mbappe, Diego Simeone Waspadai Vinicius
Pelita Jaya Jakarta Luncurkan Tim untuk IBL 2026, Bertekad Bangun Tradisi Juara