Marquez Bandel soal Cedera, Rossi Sampai Dibuat Kesal


BolaSkor.com - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, menyesali aksi nekat Marc Marquez yang memaksakan tampil pada sesi latihan bebas MotoGP Andalusia. Padahal, saat itu kondisinya belum pulih dari cedera.
Akibat aksi nekatnya tersebut, Marquez harus kembali naik meja operasi. Imbasnya kemudian berkepanjangan, hingga saat ini, The Baby Alien belum kembali ke lintasan.
Bahkan, Marquez mengonfirmasi tak akan turun pada sisa seri MotoGP 2020. Perjalanan rider berusia 27 tahun itu usai musim ini.
“Itu adalah cedera serius pertama kali setelah terjatuh karena tulang adalah hal yang penting saat berkendara," ujar Rossi.
Baca Juga:
Valentino Rossi Positif Virus Corona Lagi
Sudah di Tim Pabrikan, Quartararo Justru Ingin Pakai Motor Bekas
"Namun, masalah terbesarnya adalah yang kedua. Marquez berusaha keras untuk kembali dalam beberapa hari dan pada akhirnya itu menciptakan masalah besar baginya. dan sekarang dia membutuhkan lebih banyak waktu," imbuh juara dunia sembilan kali tersebut.
Meski rival di lintasan, Rossi berharap Marquez bisa segera pulih. Ke depan, pembalap berusia 41 tahun itu ingin The Baby Alien lebih berpikir panjang.
“Dengan tubuh Anda, Anda harus selalu memiliki rasa hormat yang besar. Setelah cedera yang begitu parah Anda perlu melihat lebih ke masa depan," kata Rossi.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Rapor Tendangan Penalti Buruk, Ini Janji Bruno Fernandes

Indra Sjafri Minta Waktu Usai Timnas Indonesia U-22 Dikalahkan India Jelang SEA Games 2025

Lucas Vazquez Ungkap Alasan Hengkang dari Real Madrid, Karena Trent-Alexander Arnold?

Ma Ning Pimpin Laga Irak vs Timnas Indonesia, Wasit yang Beri Qatar 3 Penalti di Final Piala Asia 2023

Kesetiaan Itu Bernama Bruno Fernandes

Hitung-hitungan Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Langsung atau Menjaga Asa Lewat Round 5

Head to Head Timnas Indonesia vs Irak: Skuad Garuda Terakhir Menang 57 Tahun Lalu

3 Kiper yang Jadi Target AC Milan Usai Mike Maignan Tolak Perpanjang Kontrak

Keluarga Pemain Terjebak di Luar Stadion saat Lawan Arab Saudi, Patrick Kluivert: Tidak Boleh Terjadi Lagi

Belum Move On, Sandro Tonali Ingin Kembali ke AC Milan
