Mario Gomez Mundur, Borneo FC Tak Mau Terlena Lawan Barito Putera
BolaSkor.com - Mario Gomez mundur dari jabatan pelatih kepala Borneo FC. Hal ini dilakukan satu hari jelang lawan Barito Putera, pada pekan ketiga Liga 1 2021/2022 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jumat (17/9).
Tak hanya Mario Gomez, pelatih kiper Jorge Rodrigues, dan pelatih fisik Marcos Gonzales juga mundur. Borneo FC pun sementara dipimpin asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin.
"Yang jelas pertama pasti pengaruhnya karena tim ini dibentuk dari awal oleh coach Gomez, tapi seperti inilah hidup," kata Amir dalam jumpa pers virtual, Kamis (16/9).
Baca Juga:
Bak Petir Siang Bolong, Mario Gomez Resmi Mundur dari Borneo FC
Absen Lawan Persik, Jonathan Bustos Bisa Dimainkan Lawan Barito Putera
Meski begitu, Borneo FC tetap fokus melawan Barito Putera. Tak mau terlena pasca mundurnya Mario Gomez.
"Karena sesuatu yang pergi pasti mungkin akan diganti dengan yang lebih baik. Jadi Kita harus tetap fokus, disiplin, sama tetap semangat karena biar bagaimana hari ke depan harus dijalani," jelasnya.
"Alhamdulillah sudah beberapa hari ini juga kita maksimalkan untuk pertandingan besok," pungkasnya.
Sejauh ini, Borneo FC mengoleksi tiga poin dari dua laga di Liga 1 2021/2022. Hasil menang lawan Persebaya Surabaya (3-1) dan kalah dari Persik Kediri (0-1).
Tengku Sufiyanto
17.630
Berita Terkait
Klasemen Terkini Liga Champions 2025/2026: Bayern Munchen, Arsenal, dan Inter Milan Masih Sempurna
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Lini Pertahanan Barcelona Rapuh, Hansi Flick Ngotot Pertahankan Filosofi
Persija Belum Dapat Kepastian Main di Jakarta atau Tidak Lawan Persik dan PSIM Bulan Ini
Inter Milan Cuma Menang Tipis, Cristian Chivu Gagal Tularkan Mentalitas yang Tepat
Erick Thohir Ungkap Ada 5 Nama yang Dibidik Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Drawing Piala Asia Futsal 2026 Tempatkan Indonesia Satu Grup dengan Irak hingga Korea Selatan
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 11: Borneo FC Sempurna, Persija dan Persib Menguntit
Cetak Gol Ke-20 di Liga Champions, Phil Foden Pantas Dipanggil Kembali ke Timnas Inggris
Jadwal Siaran Langsung Selangor FC vs Persib Bandung di AFC Champions League Two 2025/2026 6 November 2025