Mario Gomez Masih Absen di Laga Persib Bandung Hadapi Sriwijaya FC


BolaSkor.com - Persib Bandung dipastikan masih tidak akan didampingi pelatihnya Mario Gomez, saat berhadapan dengan Sriwijaya FC pada laga kedua Liga 1 2018 di Stadion Jakabaring Palembang, Minggu (1/4).
Ini merupakan kali keduanya pelatih asal Argentina ini tidak mendampingi tim. Sebelumnya, Mario Gomez absen kala Persib ditahan imbang 1-1 oleh PS TIRA pada laga perdana Liga 1 2018, Senin (26/3).
Asisten pelatih Persib, Fernando Soler mengatakan bahwa Mario masih berada di negara asalnya Argentina untuk menemani istri tercintanya yang baru saja menjalani operasi kanker.
"Mario masih nunggu kabar dari Dokter, bagaimana situasinya sekarang. Yang jelas kemarin operasi sudah berjalan dengan baik, tinggal kita tunggu waktu Mario datang ke sini," ujar Soler di Lapangan Lodaya Kota Bandung, Jumat (30/3).
Meski tanpa sang pelatih, Soler memastikan bukan menjadi hambatan bagi Persib. Sebab, selama ini Soler juga mengaku masih berkomunikasi dengan Mario terkait kesiapan tim dalam menghadapi pertandingan.
"Kita tiap hari komunikasi sama dia, tidak hanya satu tapi dua jam bicara sama dia. Bagaimana cara jaga ini, jaga itu, saya selalu komunikasi sama dia. Latihan kemarin juga dia bilang harus seperti ini. Kita ikut yang dia mau," tegasnya.
Soler berharap kemauan Mario bisa dimaksimalkan para pemainnya. Sehingga target untuk mencuri poin di kandang Sriwijaya FC bisa terwujud.
"Yang pasti kita akan terus komunikasi sama Mario," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.556
Berita Terkait
Statistik Gemilang Bisa Membawa Nico Paz Kembali ke Real Madrid

Prediksi dan Statistik Villarreal vs Manchester City: Klub Inggris Sering Menyulitkan El Submarino Amarillo

Prediksi dan Statistik Union SG vs Inter Milan: Lawan yang Asing

Secara Teori, Ada Peluang Jurgen Klopp Kembali Latih Liverpool

Arne Slot Disarankan Cadangkan Mohamed Salah

Alex Pastoor Buka-bukaan Usai Didepak PSSI, Sebut Target Timnas Indonesia Lolos Piala 2026 Tidak Realistis

Barcelona vs Olympiakos: Badai Cedera Bikin Hansi Flick Harus Putar Otak

AC Milan Berada di Puncak Klasemen Serie A, Allegri Emoh Bicara Scudetto

Thom Haye Mulai Padu dengan Permainan Persib Bandung, Bojan Angkat Topi

Pemain Timnas Indonesia Diistirahatkan Jelang Persib Melawan Selangor FC
