Marco Motta dan Otavio Dutra Dicadangkan Lawan Persib, Sudirman Buka Suara
BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, buka suara soal keputusannya mencadangkan Marco Motta dan Otavio Dutra saat kalah 0-2 dari Persib Bandung, pada pekan ke-28 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (1/3) malam WIB.
Dalam pertandingan tersebut Sudirman memilih memainkan Ilham Rio Fahmi di posisi bek kanan ketimbang memasang Marco Motta. Sementara itu, Sudirman juga menyimpan Dutra di bangku cadangan untuk memasang duet Maman Abdurrahman bersama Rohit Chand di lini belakang.
"Pemain Persija ini pemain inti semua, mereka harus siap main dan siap kapan harus dicadangkan, semua tergantung taktikal kita sendiri sebagai sebuah tim, lalu tergantung juga dengan lawan yang akan kami hadapi," kata Sudirman.
Baca Juga:
Selain itu, Sudirman juga tidak menurunkan Osvaldo Haay dan Irfan Jauhari sebagai starter. Padahal mereka dalam beberapa laga terakhir bermain bagus, apalagi Irfan Jauhari yang mencetak dua gol beruntun ke gawang Persik Kediri dan Barito Putera.
Keduanya baru diturunkan di babak kedua bersama juga dengan Taufik Hidayat dan Braif Fatari. Masuknya para pemain tersebut membuat aliran serangan Persija lebih lancar dan beberapa kali membuat ancaman ke kubu Persib.
Namun, beberapa peluang yang didapat Persija gagal menjadi gol. Laga akhirnya berakhir dengan skor 0-2 untuk Persib berkat brace David da Silva pada menit 15 dan 84.
"Persija ini tidak ada pemain cadangan, semua pemain inti dan harus siap kapan pun mereka akan bermain," ujar Sudirman.
Rizqi Ariandi
7.779
Berita Terkait
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur
Ivan Perisic Sulit Digapai, Inter Milan Beralih ke Jebolan Akademi Arsenal
Sandy Walsh Terkejut Ditinggal Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Liverpool Krisis Bek Kanan, Arne Slot Tidak Mau Panik Belanja Pemain
Link Streaming Super League Persita Tangerang vs Persija Jakarta, Jumat 30 Januari 2026