Marco Asensio dalam Buruan AC Milan dan Arsenal

Asensio berpeluang meninggalkan Madrid pada musim panas mendatang.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 07 April 2022
Marco Asensio dalam Buruan AC Milan dan Arsenal
Marco Asensio (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sinyal kepergian Marco Asensio dari Real Madrid kian jelas. AC Milan dan Arsenal siap bersaing untuk mendapatkan jasanya.

Asensio sebenarnya masih mendapat tempat utama di skuat Madrid musim ini. Carlo Ancelotti telah memainkannya dalam 34 laga di semua kompetisi.

Meski begitu, Asensio tampak ragu dengan masa depannya di Estadio Santiago Bernabeu. Rumor kedatangan Kylian Mbappe menjadi salah satu penyebabnya.

Baca Juga:

Marco Asensio, Penembak Jarak Jauh Andalan Real Madrid

Real Madrid Gantung Nasib Marco Asensio

Marco Asensio Sambut Kedatangan Mbappe di Madrid

Mbappe memang diprediksi akan pindah ke Madrid secara gratis pada musim panas mendatang. Penyerang berkebangsaan Prancis itu hampir pasti mengisi satu tempat utama di lini depan.

Posisi Asensio menjadi yang paling lawan digeser andai Mbappe datang. Padahal ia butuh banyak bermain untuk mengamankan satu tempat di Timnas Spanyol untuk Piala Dunia 2022.

Meninggalkan Madrid menjadi opsi terbaik yang bisa dipilih Asensio. Apalagi kontraknya hanya tersisa satu tahun lagi.

Asensio tidak akan kesulitan mencari klub baru yang mau menampungnya. Hal itu diungkapkan langsung oleh sang agen, Horacio Gaggioli.

“Kami bangga dengan ketertarikan Milan. Rossoneri adalah pilihan meski ada tawaran lain dari beberapa klub Inggris, termasuk Arsenal," kata Gaggioli kepada Sport Mediaset.

"Kami siap untuk mengevaluasi setiap opsi.”

Peluang Milan untuk mendapatkan Asensio tampaknya lebih besar ketimbang Arsenal. Il Diavolo Rosso memang punya hubungan baik dengan Madrid dalam beberapa jendela transfer terakhir.

Transfer Brahim Diaz dan Theo Hernandez menjadi bukti hubungan baik kedua klub. Asensio tentu tertarik bereuni dengan mantan rekan setimnya.

Sinyal kepindahan Asensio semakin kuat setelah yang bersangkutan terlihat di kota Milan pada jeda internasional, bulan lalu. Bukan tidak mungkin kedua pihak menggelar pertemuan rahasia.

Marco Asensio Real Madrid AC Milan Arsenal Isu Transfer Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Chelsea akan menjamu Arsenal di Stamford Bridge pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Spanyol
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid ternyata tak sepenuhnya salah sang pelatih. Laporan media Spanyol menyebut ada kegagalan manajemen Los Blancos di balik keputusan ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil akhir
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Manchester City meraih kemenangan 2-0 atas Newcastle United pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris di St James' Park.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Inggris
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Manchester United akhirnya resmi menunjuk Michael Carrick sebagai pelatih baru hingga akhir musim 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
Eks pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, bicara soal isu melatih Real Madrid menggantikan Xabi Alonso.
Arief Hadi - Selasa, 13 Januari 2026
Diisukan Gantikan Xabi Alonso di Real Madrid, Jurgen Klopp Angkat Bicara
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Bagikan