Marc Marquez Sempat Rasakan Motor SuperBike Honda
BolaSkor.com - Pembalap SuperBike, Alvaro Bautista, mengungkapkan Marc Marquez sempat merasakan motor miliknya. Pada saat yang sama, Bautista menilai Repsol Honda memiliki tim MotoGP yang kuat dengan menduetkan Marquez dengan adiknya, Alex Marquez.
Bautista banting setir dari MotoGP ke SuperBike pada musim 2019 dan bergabung dengan Honda. Hebatnya, Bautista yang tidak terlalu diunggulkan dan menggunakan motor non unggulan mampu menjadi runner up pada musim debutnya.
Rumor beredar, Bautista bergabung dengan Honda di SuperBike atas rekomendasi Marquez. Namun, pembalap asal Spanyol tersebut langsung membantah rumor itu. Menurut Bautista, Marquez memang pernah mengendarai motornya, tetapi setelah dia pindah ke SuperBike.
Baca Juga:
Virus Corona Tak Kunjung Mereda, MotoGP Prancis Ikut Ditunda
“Saya tidak bergabung dengan Honda atas rekomendasi Marquez. Saya tidak perlu dia membujuk saya untuk bergabung dengan Honda. Memang benar, dia mencoba motor saya dan saya menanyakan pendapatnya,” ungkap Bautista.
“Akan tetapi, peristiwa itu terjadi setelah saya menandatangani kontrak dengan Honda. Mesin kami sangat kuat, tetapi masih ada beberapa aspek yang perlu diperbaiki. Ini adalah motor baru sehingga kami butuh waktu. Menurut saya, kami baru menunjukkan 30 persen kemampuan.”
“Repsol Honda memiliki pasangan pembalap yang bagus dalam Marquez dan adiknya. Menyenangkan melihat dua saudara beraksi di level tertinggi balapan. Namun, ini sulit bagi Alex karena ada tekanan untuk mencapai level kakaknya,” tambah Bautista.
Alvaro Bautista sendiri dikabarkan berpeluang kembali ke MotoGP pada musim 2021. Honda melirik Bautsta untuk menjadi pembalap kedua andai Alex Marquez gagal memenuhi ekspektasi.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Juventus vs Torino, Live Sebentar Lagi
Hasil Premier League 2025/2026: Manchester United Tahan Imbang Tottenham Hotspur, Matthijs de Ligt Jadi Pahlawan
Tim Indonesia Pamerkan Pakaian Adat Borneo di Pembukaan Islamic Solidarity Games 2025, Tampilkan Simbol Kejayaan dan Kehormatan
Hasil Super League 2025/2026: Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta Berakhir Imbang
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi