Marc Marquez Resmi Absen dari Balapan Pertama di Sirkuit Valencia
BolaSkor.com - Kabar buruk untuk penggemar Marc Marquez. Hal tersebut setelah Marquez dipastikan tidak akan membalap dalam seri pertama MotoGP di Sirkuit Valencia.
Dalam beberapa pekan terakhir, muncul rumor Marquez bakal kembali mengaspal di Sirkuit Valencia. Kabarnya cedera pembalap asal Spanyol itu telah pulih dari cederanya.
Akan tetapi, rupanya proses pemulihan cederanya tidak seperti dugaan. Kini, bahkan Marquez sendiri tidak tahu kapan dirinya akan pulih dari cedera.
Baca Juga:
MotoGP Siapkan 3 Balapan Cadangan untuk Musim 2021
Bukan Pembalap Penuh Kejutan, Mir Tak Pernah Mau Dianggap Mirip Marquez
Honda sendiri sudah mengonfirmasi Stefan Bradl masih akan menggantikan posisi Marquez. Bradl bakal berduet dengan adik Marquez, Alex Marquez, pada MotoGP Eropa.
Bradl sendiri merasa terhormat dengan kepercayaan Honda kepadanya. Pembalap asal Jerman itu mengaku berharap bisa memberikan hasil maksimal di Sirkuit Valencia.
"Saya merasa gembira. Tim Repsol Honda terus memberikan kepercayaan mereka kepada saya. Kami sudah melakukan beberapa uji coba pada masa lalu," ujar Bradl.
"Beberapa di antara uji coba tersebut berlangsung di Valencia pada masa lalu dan juga Aragon. Motor kami lebih baik, menurut saya akhir pekan ini bisa bagus untuk kami," lanjutnya.
Marquez sendiri ditengarai tidak ingin mengambil risiko sepanjang sisa musim 2020. Apalagi kalau juara dunia enam kali itu tidak yakin dengan kondisinya.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho