Marc Marquez Ingatkan Fabio Quartararo untuk Tidak Terlena
BolaSkor.com - Persaingan MotoGP makin hari semakin sengit. Banyak kejadian tidak terduga yang mampu mengejutkan publik.
Seperti yang berlangsung pada MotoGP Styria Minggu (8/8). Secara mengejutkan pembalap rookie dari tim Pramac Ducati mampu meraih podium, mengalahkan sang pemuncak klasemen, Fabio Quartararo.
Hal ini lantas membuat pembalap Repsol Honda, Marc Marquez ikut berkomentar. Marquez menuturkan bahwa memang pada dasarnya musim 2021 ini puncak klasemen dipegang oleh Fabio Quartaro.
Namun, bukan berarti keberhasilan ini menjamin pembalap tim Yamaha tersebut meraih kemenangan.
Apalagi saat ini banyak pembalap-pembalap lain yang dapat bersaing ketat dengan Quartararo. The Baby Alien melihat sangat sulit memastikan siapa yang akan menjadi juara MotoGP di musim 2021 ini.
Baca Juga:
“Saya tidak tahu siapa yang akan menang, tetapi saya tahu siapa yang bisa kehilangan gelar juara, Quartaro. Dia berada di urutan pertama, dia memiliki banyak poin, dia juga dapat berkendara dengan kuat. Hanya dia yang bisa gagal meraih keberhasilan,” tutur Marquez dikutip dari tuttomotoriweb.it
“Secara umum, Quartaro merupakan salah satu yang paling (berpeluang). Lalu juga ada Bagnaia. Mereka berdua adalah pembalap yang kuat. Oliveira dengan KTM-nya juga tidak buruk,” jelasnya.
Marquez menambahkan, persaingan ini akan makin membingungkan di musim selanjutnya. Sebab akan muncul pembalap muda bertalenta dari kasta Moto3 dan Moto2 yang dapat menambah sengit kompetisi MotoGP.
“Tetapi akan banyak pembalap lain yang tiba. Dari Moto2 dan Moto3 seperti Raul Fernandez, Remmy Gardner, dan Pedro Acosta. Saya tahu bahwa harus bekerja untuk kembali ke puncak,” tutur Marquez.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Piala Asia Futsal 2026: Juara Grup A, Indonesia Tantang Vietnam di Perempat Final
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi