Marc Klok Lanjutkan Kegiatan Sosialnya Usai Resmi Menjadi WNI
BolaSkor.com - Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok sudah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Pemain kelahiran Amsterdam ini mengaku akan merayakan keberhasilannya menjadi WNI dengan kegiatan yang sangat mulia.
Rencanyanya, Klok akan berbagi kepada warga yang membutuhkan di daerah kediamannya di Bali. Sebenarnya hal ini sudah dilakukan oleh Klok sejak awal pandemi COVID-19 lalu, kini ia akan melanjutkan misi sosialnya ini usai menjadi WNI.
"Setelah ini saya mau menikmatimya dengan istri, dengan keluarga karena saya punya rumah di Bali. Saya akan kembali ke Bali setelah ambil paspor dan KTP, tapi saya menikmati prosesnya," kata Klok saat ditemui usai mengambil sumpah sebagai WNI, Kamis (12/11).
Baca Juga:
"Saya mau mulai ini untuk memberi bagi orang-orang Indonesia. Nanti, tentu saya juga akan langsung mulai lagi untuk berbagi sama seperti sebelumnya yang saya lakukan ketika saya membagikan beras dan kebutuhan lainnya di Bali," tambah mantan pemain PSM Makassar tersebut.
Klok mengaku menjalani proses naturalisasi selama kurang lebih satu setengah tahun. Sejak menginjakan kaki di Indonesia, ia memang sering mengutarakan keinginannya mejadi WNI. Klok memiliki darah Indonesia yang berasal dari kekek buyutnya.
Maka dari itu Klok sangat ingin memiliki keinginan untuk menjadi WNI. Klok memulai karier di Indonesia bersama PSM tahun 2017. Setelah dua tahun berseragam Juku Eja Klok memutuskan pindah ke Persija di Liga 1 2020 dan dikontrak selama empat musim.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Prosedur Medis Lamine Yamal di Barcelona Bikin RFEF Terkejut dan Khawatir
Daftar Pemain Timnas Argentina Melawan Angola pada Jumat, 14 November 2025
Incar Zion Suzuki, Inter Siap Saling Sikut dengan Milan
Piala Dunia 2026 Menjadi yang Terakhir buat Cristiano Ronaldo
Garudayaksa FC Hajar Sriwijaya FC 7-2, Langkah Promosi ke Super League Makin Dekat
Marselino Ferdinan Diproyeksikan Gabung Timnas U-22 di SEA Games 2025, Bagaimana Justin Hubner?
Belum Konsisten, AC Milan Diragukan Bisa Bersaing di Jalur Scudetto
Nova Arianto Buka Suara Usai Timnas Indonesia U-17 Dipastikan Tersisih dari Piala Dunia U-17 2025
Masa Depan di Barcelona Belum Jelas, Robert Lewandowski Buka Opsi Pensiun
Jadwal Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa: Siapa yang Akan Menyusul Inggris?