Mano Polking Sebut Thailand Tak Pernah Bosan Juara Piala AFF, Bidik Gelar Ketujuh
BolaSkor.com - Timnas Thailand akan menantang Timnas Indonesia, pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12) sore WIB.
Pelatih timnas Thailand, Alexandre ‘Mano’ Polking, mengatakan timnya berambisi merebut kemenangan melawan Indonesia. Kemenangan akan memastikan The War Elephants melaju ke semifinal.
Baca Juga:
Timnas Indonesia Vs Thailand, Mano Polking: Ini Laga Besar
Striker Timnas Indonesia Baru Cetak Dua Gol, Shin Tae-yong Cuek
“Ambisi kami selalu jelas, yaitu memenangi turnamen ini, apalagi kami menang enam kali di ajang ini, dan kami siap memenangi gelar ketujuh sekarang. Kami punya cukup pemain berkaulitas untuk melakukan itu dan jadi juara lagi,” kata Mano Polking, dalam konferensi pers jelang laga di SUGBK, Rabu (28/12).
Thailand memang sudah memenangi 6 gelar Piala AFF/Tigers (1996, 2000, 2002, 2014, 2016, dan 2020). Terakhir, Thailand mengalahkan Indonesia di final dalam dua leg (4-0, 2-2).
“Harapan sama seperti gelaran lalu, kami siap untuk jadi juara dan kami siap untuk membuktikannya, kami punya kualitas untuk melakukan itu. Dengan Vietnam, Indonesia, dan Malaysia, ada empat tim yang jadi kandidat kuat juara Piala AFF 2022, salah satunya juga kami,” kata Mano Polking.
Saat ini, Thailand menduduki posisi teratas klasemen sementara Grup A dengan raihan 6 poin dari dua laga (+9).
Unggul selisih gol dari Indonesia (+8) di posisi kedua dengan poin yang sama. Kamboja dan Filipina menyusul dengan 3 poin. Sedangkan Brunei Darussalam belum mendapat poin.
Tengku Sufiyanto
17.883
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Cukup Satu Alasan untuk Mencoret Xabi Alonso dari Daftar Kandidat Manajer Manchester United
Bentrok dengan Pramusim Tim Eropa, Piala AFF 2026 Jadi Kesempatan Pemain Pelapis Timnas Indonesia