Mandiri Media Cup 2023 Memperebutkan Piala Menpora Berjalan Sukses, SCTV Menjadi Juara

Penyelenggaraan Media Cup 2023 diapresiasi Bank Mandiri, Ketua Satgas Independen Antimafia Bola, hingga Ketua NOC Indonesia
Frengky AruanFrengky Aruan - Sabtu, 28 Oktober 2023
Mandiri Media Cup 2023 Memperebutkan Piala Menpora Berjalan Sukses, SCTV Menjadi Juara
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mandiri Media Cup 2023 yang memperebutkan Piala Menpora berakhir sudah. SCTV tampil sebagai juara turnamen mini soccer gagasan PSSI Pers yang digelar 26-27 Oktober 2023 itu.

SCTV mengalahkan Detik.com 5-0 dalam babak final Mandiri Media Cup 2023 di Triboon Mini Soccer, Jakarta Selatan, pada Jumat (27/10) sore WIB. Perjalanan SCTV ke takhta juara Mandiri Media Cup 2023 berlangsung mulus. M. Alfi dan kawan-kawan melibas Jawa Pos 17-0 di babak pertama, membekuk Kompas TV 1-0 di perempat final, dan menekuk TVRI 3-0 di semifinal.

Detik.com yang pada Media Cup tahun lalu menjadi runner-up, mesti puas kembali menduduki peringkat kedua. Sementara, TV One meraih posisi ketiga seusai menaklukkan juara bertahan, TVRI 3-1 (0-0) lewat babak adu penalti.

Senior Vice President Corsec Bank Mandiri, Rudi As Aturridha, mengapresiasi PSSI Pers yang telah menggelar Mandiri Media Cup 2023. Dia memandang positif turnamen ini karena menjadi sarana medium relaksasi awak media.

Baca Juga:

Timnas Indonesia Rencanakan Uji Coba Melawan Iran di Qatar Sebelum Piala Asia

Zainudin Amali Buka dan Berikan Apresiasi Mandiri Media Cup 2023 yang Memperebutkan Piala Menpora

"Terima kasih kepada peserta maupun panitia yang sudah mendukung Mandiri Media Cup 2023. Tetap jaga sportivitas. Semoga ini menjadi waktu rileksnya kita di luar dari ketegangan selama 24 jam dan tujuh hari dalam seminggu," ujar Rudi As Aturridha.

Mandiri Media Cup 2023 juga mendapatkan sambutan yang baik dari Ketua Satgas Independen Antimafia Bola, Maruarar Sirait. Pria yang karib dipanggil Ara itu memuji semua pihak yang telah maksimal untuk menyukseskan turnamen ini.

"Apresiasi dari saya untuk jajaran panitia yang sudah bekerja keras dan semua media yang bertanding di turnamen ini. Selamat untuk SCTV yang menjadi juara," kata Maruarar yang disampaikan lewat perwakilannya, Kiki.

Mandiri Media Cup 2023 ditutup oleh Ketua NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari. Lelaki yang biasa disapa Okto itu bangga dengan persaingan positif yang diciptakan 16 kontestan.

"Di dalam tubuh yang sehat, terdapat jiwa yang kuat. Untuk mengikuti perjalanan prestasi olahraga indonesia itu membutuhkan kekuatan jasmani dan rohani," ucap Okto.

"Teman-teman media selalu menjadi ujung tombak dan sebagai pendukung kami dalam melaksanakan tata kelola maupun dukungan terhadap peningkatan prestasi olahraga Indonesia," imbuh Okto.

Penutupan Mandiri Media Cup 2023 turut dihadiri Chief of Business PT Liga Indonesia Baru (LIB), Budiman Dalimunthe, COO Dewa United, Lexyndo Hakim, hingga Brand Ambassador Mandiri Media Cup 2023 sekaligus asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto.

"Terima kasih banyak ke kepada para sponsor, terutama Bank Mandiri yang sudah mendukung turnamen ini. Selain itu, terima kasih juga untuk teman-teman media yang telah menggemakan Mandiri Media Cup 2023. Semoga turnamen ini bisa terus berjalan pada setiap tahunnya," ungkap Ketua Panitia Mandiri Media Cup 2023, Mochamad Hary Prasetya.

Mandiri Media Cup 2023 terselenggara berkat dukungan dari Bank Mandiri sebagai sponsor utama, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI dan PSSI selaku official partner, dan PT LIB, Mills, Mineral Trobos, Mitra Orphys Sports Clinic by Mitra Keluarga, dan PT Jamkrida Kalteng yang menjadi sponsor pendukung.

Distribusi Gelar Mandiri Media Cup 2023:

Juara: SCTV - Rp12 Juta

Runner-up: Detik.com - Rp8 Juta

Peringkat 3: TV One - Rp6 Juta

Peringkat 4: TVRI - Rp1 Juta

Best Player: Faldi Pratama (SCTV) - Rp1 Juta

Top Scorer: M. Alfi dan Apriyandi (SCTV) - 6 Gol Rp1 Juta

Tim Fair Play: Kompas TV - Rp1 Juta

16 Peserta Mandiri Media Cup 2023:

1. ANTV

2. TV One

3. Kompas TV

4. TVRI

5. Trans 7

6. Metro TV

7. Suara.com

8. Bola.com

9. Detik.com

10. Skor.id

11. MNC Portal Indonesia

12. Jawa Pos

13. SCTV

14. NET TV

15. Tribun Network

16. CNN Indonesia TV

Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Inggris
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Pep Guardiola akan melakoni laga ke-1.000 dalam keriernya sebagai pelatih saat mendampingi Manchester City menghadapi Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (9/11) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Hadapi Liverpool di Laga Ke-1.000, Pep Guardiola: Lawan yang Sempurna
Jadwal
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
AC Milan akan menghadapi Parma pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026 di Stadion Ennio Tardini.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Parma vs AC Milan, Minggu 9 November 2025
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Persija Jakarta mencatatkan empat kemenangan beruntun usai menumbangkan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Big match Premier League! Tottenham menjamu Manchester United malam ini di Tottenham Hotspur Stadium. Spurs dan Setan Merah sama-sama incar tiga poin penting. Jangan lewatkan, cek link streaming resmi di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Persis Solo menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (8/11) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Derby Mataram Persis Solo vs PSIM Yogyakarta di Super League 2025/2026 Sabtu 8 November 2025, Live Sebentar Lagi
Inggris
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Pada bursa transfer musim panas 2024, Leny Yoro merupakan menjadi pemain yang laris diminati banyak klub top Eropa.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Keputusan Gabung Manchester United Dipertanyakan, Leny Yoro Menyesal Tolak Real Madrid?
Inggris
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Dominik Szoboszlai meminta rekan-rekan setimnya mempertahankan semangat juang mereka jika ingin mempertahankan gelar Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Untuk Jaga Asa Juara, Szoboszlai Meminta Liverpool Jaga Semangat Juang Tak Kenal Lelah
Inggris
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Pep Guardiola akan menjalani laga ke-1.000 dalam kariernya sebagai pelatih saat Manchester City menjamu Liverpool di Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Ragam
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liverpool akan menantang Manchester City di Etihad Stadium pada lanjutan Premier League 2025/2026. Meski dianggap underdog, The Reds punya tiga alasan kuat untuk pulang dengan tiga poin. Simak alasannya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Bagikan