Manchester United Vs Villarreal: Wakil Spanyol Kerap Merepotkan
BolaSkor.com - Manchester United akan menjamu Villarreal pada matchday 2 Grup F Liga Champions 2021-2022, di Stadion Old Trafford, Kamis (30/9) dini hari WIB. The Red Devilis kerap kesulitan ketika menghadapi tim asal Spanyol.
Usai kalah pada matchday 1 melawan Young Boys, tak ada jalan lain bagi Manchester United selain meraih kemenangan demi menjaga asa lolos babak grup. Saat ini, Manchester United adalah satu-satunya peserta di Grup F yang tidak memiliki poin.
Baca Juga:
Bruno Fernandes Gagal Penalti adalah Anomali
Dicap Jadi Biang Kerok Kekalahan Man United, Bruno Fernandes Curhat di Medsos
Masalahnya, Manchester United juga tidak dalam periode positif. David de Gea dan kawan-kawan selalu kalah dalam dua pertandingan terakhir. Sebelum ditekuk Aston Villa, The Red Devils dikalahkan West Ham United.
Tak heran, Ole Gunnar Solskjaer dalam tekanan untuk meraih kemenangan. Masalahnya, tim asal Spanyol kerap merepotkan Manchester United.
Statistik mencatat, Manchester United tanpa kemenangan dalam tujuh pertandingan terakhir melawan tim asal Spanyol di Liga Champions. Perinciannya adalah tiga imbang dan empat kalah.
Terakhir kali Manchester United meraih tiga poin kontra wakil Spanyol adalah pada Oktober 2013 (versus Real Sociedad). Ketika itu, Man United unggul tipis 1-0.
Selain itu, Villarreal juga bukan musuh yang gampang dikalahkan Manchester United. Dari lima pertemuan terakhir di kompetisi Eropa, semuanya berakhir dengan hasil imbang. Bahkan, empat di antaranya tidak diwarnai gol dari kedua kubu.
Satu-satunya pertandingan antara Man United melawan Villarreal yang memiliki gol adalah pada final Liga Europa musim lalu (1-1). Villarreal keluar sebagai pemenang usai mengalahkan Man United di adu tendangan penalti dengan skor 11-10.
Menarik ditunggu apakah Manchester United bisa menghapus dahaga kemenangan melawan tim asal Spanyol.
Johan Kristiandi
17.732
Berita Terkait
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17
Link Streaming Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Piala Dunia U-17 2025: Pelatih Persija Prediksi Timnas Indonesia U-17 Akan Kesulitan Hadapi Brasil
I League Gelar Drawing Liga Nusantara 2025/2026, Format hingga Regulasi Akan Berubah
Piala Dunia U-17 2025: Hadapi Brasil, Timnas Indonesia U-17 Diminta Tidak Kalah Sebelum Bertanding
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI