Manchester United Tak Bergerak, Bek Nice Merapat ke Tottenham Hotspur

Siapa bek yang dimaksud tersebut?
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 21 Desember 2023
Manchester United Tak Bergerak, Bek Nice Merapat ke Tottenham Hotspur
Jean-Clair Todibo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Memasuki penghujung tahun agenda padat sudah mulai dilalui klub-klub Eropa, khususnya di Inggris pada Boxing Day dan Tahun Baru. Selain itu, klub-klub juga sudah mulai bersiap menatap bursa transfer musim dingin yang dibuka pada Januari.

Satu nama yang kabarnya akan pindah pada Januari 2024 adalah bek asal Prancis, Jean-Clair Todibo. Bek tengah yang bermain di OGC Nice itu sudah dikaitkan dengan Manchester United sejak Juni lalu, tetapi Red Devils tak banyak melakukan pergerakan.

Todibo, 23 tahun, tidak sepi peminat dan ia juga dibidik oleh klub Premier League lainnya, Tottenham Hotspur. Pergerakan klub London Utara itu bahkan lebih aktif ketimbang Man United dan itu memperbesar peluang mereka merekrutnya.

Sebagaimana diwartakan oleh Fabrizio Romano, pakar transfer asal Italia, Tottenham sudah memulai pembicaraan untuk merekrut Todibo. Pelatih Tottenham, Ange Postecoglou, merupakan pengagum mantan pemain Barcelona tersebut.

Baca Juga:

5 Kerugian Besar Manchester United Usai Tersingkir dari Liga Champions

5 Pemain yang Pernah Membela Liverpool dan Manchester United

Liverpool 0-0 Manchester United: Red Devils Bawa Pulang Satu Poin dari Anfield

"Diyakini Tottenham kini telah membuka pembicaraan untuk merekrut Jean-Clair Todibo pada Januari," papar Romano.

"Dia menempati urutan teratas daftar pemain incaran Tottenham, tidak mudah mencapai kata sepakat dengan OGC Nice - tapi pembicaraan dimulai sekarang. Spurs juga berbicara kepada perwakilan pemain baru-baru ini, Todibo juga tetap dalam daftar incaran Man United sejak Juni."

Tottenham membutuhkan Todibo untuk melapis lini belakang setelah Micky van de Ven cedera, serta penampilan Cristian Romero yang tidak konsisten.

Todibo juga sudah berkembang pesat usai meninggalkan Barcelona pada 2021, setelah sempat dipinjamkan ke Schalke dan Benfica. Todibo juga tak ingin sembarang berganti klub mengingat pengalamannya di Barcellona.

"Saya tidak akan berbohong dan mengatakan bahwa saya tidak memiliki pemikiran untuk mengatakan pada diri sendiri bahwa mungkin saya harus bermain di 'klub top' untuk meningkatkan peluang saya (bermain untuk Prancis), tetapi ada juga jaminan ketika bermain di Nice," papar Todibo sebelumnya,.

"Saya mengalaminya secara berbeda dari situasi sebelumnya dalam karier saya. Pemikiran saya jauh lebih mendalam dan bijaksana. Saya tidak ingin membuat kesalahan dalam pilihan saya. Saya tetap sangat tenang."

"Refleksi jauh lebih penting dibandingkan saat saya memulai. Saya menunggu untuk disajikan dengan proyek lengkapnya."

"Apa yang diharapkan dari saya? Mengapa saya datang? Anda tidak seharusnya datang ke klub seperti itu. Saya tahu apa yang saya miliki di Nice. Mengapa pergi ke tempat yang tidak diketahui? Jadi, semuanya harus jelas. Transfer pertama saya, saya berusia 18 tahun. Pemikirannya tidak begitu dalam," urainya.

Manchester United Bursa transfer Tottenham Tottenham Hotspur Jean-Clair Todibo
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.753

Berita Terkait

Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Sebelum menyaksikan laga Totenham melawan Manchester United, berikut data dan fakta menarik yang perlu diketahui.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Jadwal
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Saksikan laga Tottenham Hotspur vs Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026, Sabtu 8 November 2025 pukul 19.30 WIB. Cek jadwal, kondisi skuad, dan link streaming resmi di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Tottenham Hotspur menjamu Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026. MU belum menang dari Spurs sejak 2022. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Jadwal
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Pertandingan besar di liga-liga top Eropa akan terjadi di akhir pekan ini, termasuk dari pekan 11 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Link Live Streaming dan Jadwal Pertandingan Besar di Akhir Pekan: Manchester City vs Liverpool, Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
elatih Manchester United Ruben Amorim menyoroti masalah utama yang masih menghantui tim asuhannya meski performa mereka sedang membaik.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Italia
Bukan ke Manchester United, Joshua Zirkzee Seharusnya Bertahan di Italia dan Membela AC Milan
Joshua Zirkzee kini jarang main di Manchester United dan menurut pandit sepak bola, Ruud Gullit, ia seharusnya bermain di AC Milan.
Arief Hadi - Jumat, 07 November 2025
Bukan ke Manchester United, Joshua Zirkzee Seharusnya Bertahan di Italia dan Membela AC Milan
Inggris
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Ruben Amorim menanggapi kritik yang dilontarkan oleh Cristiano Ronaldo.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Inggris
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Manchester United kini punya sistem rekrutmen lebih terstruktur. Jason Wilcox memastikan transfer tidak lagi serampangan dan seluruh keputusan melewati proses ketat.
Johan Kristiandi - Kamis, 06 November 2025
Transfer Manchester United Tidak Lagi Serampangan
Inggris
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Manchester United disebut siap melepas Jadon Sancho tanpa biaya transfer! Keputusan mengejutkan ini bikin fans terbelalak. Simak detail alasannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Soal Jadon Sancho, Manchester United Susun Rencana Transfer Tidak Biasa
Bagikan