Manchester United Tak Bergairah Sambut Bursa Transfer Musim Dingin

Manchester United tidak tertarik untuk terjun di bursa transfer musim dingin mendatang.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Jumat, 04 Desember 2020
Manchester United Tak Bergairah Sambut Bursa Transfer Musim Dingin
Manchester United (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bursa transfer musim dingin akan dibuka kurang dari sebulan lagi. Namun Manchester United nampak tidak terlalu bergairah menyambutnya.

Bursa transfer musim dingin biasanya menjadi salah satu momen krusial untuk mendukung sebuah klub ke tangga juara. Aktivitas jual beli yang tepat akan membuat kekuatan mereka lebih siap menatap sisa kompetisi yang sangat krusial.

Manchester United dikenal sebagai salah satu klub yang memanfaatkan momen ini. Salah satunya terjadi pada musim lalu saat mendatangkan Bruno Fernandes.

Baca Juga:

Ole Gunnar Solskjaer Jadikan MU bak Tim Medioker

Pembelaan untuk Anthony Martial

Kalah dari PSG, Manchester United Justru Dipuji Para Legenda

Ed Woodward

Terbukti Fernandes langsung memberikan dampak instan dalam permainan Manchester United. Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer akhirnya mampu mengakhiri musim di peringkat ketiga setelah sempat terseok-seok.

Namun pembelian seperti Fernandes nampak tidak akan dilakukan Manchester United. Hal itu ditegaskan langsung oleh wakil ketua eksekutif klub, Ed Woodward.

“Saya mengatakan pada bulan April bahwa kami tetap berkomitmen untuk memperkuat skuat, sambil disiplin dalam pengeluaran kami selama pandemi. Saya yakin kami telah mewujudkannya, dengan penambahan yang kami lakukan selama musim panas membuat total pengeluaran bersih kami menjadi lebih dari 200 juta euro sejak musim panas 2019," kata Woodward dilansir dari Goal.

Kami akan terus mendukung Ole dengan pendekatan perekrutan yang direncanakan dan berjangka panjang, berfokus pada jendela musim panas.”

Pandemi virus corona memang sangat mempengaruhi kondisi finansial Manchester United. Hal itu membuat mereka harus berhati-hati dalam mengatur neraca keuangan termasuk dana transfer.

Woodward nampaknya menjadikan bursa transfer musim panas sebagai medan perang yang sebenarnya. Pada momen itulah Manchester United akan habis-habisan mendapatkan buruannya.

Apalagi performa Manchester United juga relatif stabil pada paruh pertama musim ini. Tidak ada posisi yang kekurangan pemain karena badai cedera seperti musim lalu.

“Kami menyadari masih banyak kerja keras ke depan untuk mencapai konsistensi yang dibutuhkan untuk memenangkan trofi. Namun kami melihat tanda-tanda positif di lapangan dan tempat latihan yang memperkuat keyakinan kami pada kemajuan yang dibuat oleh Ole, tim pelatihnya dan para pemain," pungkasnya.

Manchester United Ed Woodward Bursa transfer Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Liga Indonesia
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Sebelumnya, sang gelandang dipinjamkan Persib Bandung ke Bhayangkara FC.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Marc Klok Cedera, Persib Pulangkan Dedi Kusnandar
Liga Indonesia
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Tim berjulukkan Mutiara Hitam itu kini berada di posisi pertama dengan mempunyai 37 poin, usai kalahkan Persiku.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persembahkan Kemenangan untuk Mettu Dwaramury, Owen Rahadiyan Ingatkan Persipura Fokus Persaingan Promosi
Lainnya
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Bandung bjb Tandamata akan memulai putaran kedua Proliga 2026 dengan menghadapi Jakarta Pertamina Energi, Minggu (1/2).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Konsistensi Bandung bjb Tandamata Diuji JPE di Awal Putaran Kedua Proliga 2026
Liga Indonesia
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Persija Jakarta sukses merebut tiga poin dari Persita Tangerang pada laga pekan ke-19 Super League 2025/2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Menang atas Persita, Mauricio Souza Sebut Fisik Pemain Lawan Sulitkan Macan Kemayoran
Liga Indonesia
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Kelompok suporter Persija Jakarta, The Jakmania, terlihat hadir dalam laga kontra Persita Tangerang di Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (30/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Diky Soemarno Sebut Kehadiran The Jakmania di Tangerang Sebagai Sebuah Sejarah
Berita
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Prime Kumite Championship 3 digelar di GOR Soemantri Brodjonegoro, Jakarta, Minggu (1/2). Total, ada 13 laga yang digelar.
Rizqi Ariandi - Jumat, 30 Januari 2026
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
Inggris
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Arsenal akan bertandang ke Elland Road, markas Leeds United, pada pekan ke-24 Premier League, Sabtu (31/1).
Yusuf Abdillah - Jumat, 30 Januari 2026
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
Italia
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
AC Milan masih aktif jelang penutupan bursa transfer musim dingin 2026. Tiga nama masuk radar Rossoneri, mulai dari bek tangguh hingga striker tajam. Siapa saja targetnya?
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Italia
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
AC Milan baru bertanding pada Rabu (4/2) dini hari WIB di Serie A. Jadwal tak biasa ini dipicu kesibukan sang lawan yang tampil di kompetisi Eropa. Simak penjelasannya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Inggris
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Superkomputer Opta merilis prediksi terbaru juara Premier League musim ini. Arsenal berada di posisi teratas dengan peluang lebih dari 80 persen, unggul atas Manchester City dan Aston Villa.
Johan Kristiandi - Jumat, 30 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Bagikan