Manchester United Siap Uangkan David De Gea
BolaSkor.com - The Sun mengabarkan Manchester United siap menguangkan David De Gea. The Red Devils akan melepas De Gea andai menerima tawaran yang cocok dengan permintaan mereka.
David De Gea memasuki tahun terakhir dalam kontraknya bersama Manchester United. De Gea pun dikabarkan memberitahu tidak akan menambah masa bakti di Old Trafford.
Menurut media-media di Inggris, David De Gea ingin mencari petualangan baru. Namun, De Gea meminta kompensasi transfer andai pindah dari Manchester United.
Menurut laporan, David De Gea meminta 20 juta pounds agar pindah dari Manchester United. Uang itu merupakan nilai kompensasi dari klub untuk jasa De Gea.
Baca Juga:
Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Pun Tidak Bisa Menyelesaikan Masalah Manchester United
Cristiano Ronaldo dan Wayne Rooney Dijadikan Contoh Model Rekrutan Pemain Man United
Bahkan, David De Gea tidak ingin klub barunya nanti membayar jumlah tersebut. Kiper timnas Spanyol menginginkan uang tersebut dari kantong Manchester United.
Manchester United siap melepas David De Gea dengan dana 60 hingga 70 juta pounds. Nantinya, dari jumlah tersebut disisihkan untuk membayar kompensasi De Gea.
PSG ditengarai tertarik mendatangkan David De Gea. Kebetulan, Les Parisien tengah mencari kiper sepeninggal Gianluigi Buffon yang kembali ke Italia.
Apalagi, PSG telah lama menginginkan jasa David De Gea. Bahkan, klub yang berbasis di Kota Paris itu sudah mengincar kiper berusia 28 tahun tersebut sejak sebelum merekrut Gianluigi Buffon.
Andai kehilangan David De Gea, Manchester United sudah memiliki calon pengganti. The Red Devils ditengarai mengincar kiper Tottenham, Hugo Lloris.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Klasemen Terkini Serie A Usai AC Milan Ditahan Genoa: Jarak dengan Inter Milan Semakin Melebar
BWF Uji Coba Aturan Baru di Indonesia Masters 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming AC Milan vs Genoa, Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Bonus SEA Games 2025 Tersalurkan, NOC Indonesia: Bentuk Penghargaan Pemerintah untuk Atlet
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Bandung bjb Tandamata Siap Tancap Gas di Proliga 2026, Andalkan Energi Muda dan Kekuatan Penuh