Manchester United Siap Jadikan David De Gea Kiper dengan Gaji Tertinggi

Kesepakatan itu akan membuat Manchester United mengeluarkan dana 97,5 juta euro untuk membayar gaji David de Gea.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Selasa, 16 Juli 2019
Manchester United Siap Jadikan David De Gea Kiper dengan Gaji Tertinggi
David de Gea (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United dikabarkan tidak ingin kehilangan kiper andalannya, David de Gea. The Red Devils berencana mengikat sang pemain dengan kontrak anyar dan menjadikannya kiper dengan gaji tertinggi.

Masa depan David de Gea di Manchester United masih abu-abu. Sebab, sejauh ini kiper tim nasional Spanyol itu belum mau meneken kontrak anyar.

Kabarnya, David de Gea ingin mendapatkan gaji seperti pemain dengan pendapatan terbanyak di Manchester United, Alexis Sanchez. Mantan penggawa Arsenal itu menerima upah 500 ribu pounds per pekan.

Akan tetapi, Manchester United menolak ide tersebut karena bisa mengganggu keuangan tim. Namun, The Red Devils bersedia menaikkan gaji David de Gea hingga 375 ribu pounds per pekan.

Nantinya, De Gea meneken kontrak berdurasi lima musim. Kesepakatan itu akan membuat Manchester United mengeluarkan dana 97,5 juta euro untuk membayar gaji kiper 28 tahun itu.

Baca Juga:

Ole Gunnar Solskjaer Persilakan Romelu Lukaku Angkat Koper dari Manchester United

Pogba Diincar Juventus, Solskjaer: Manchester United Tak Perlu Menjual Pemain

David de Gea

Manchester United berharap, De Gea bisa segera menandatangani kontrak anyar setelah tur pramusim di Australia dan Asia. Sebab, andai kesepakatan molor, Paris Saint-Germain sudah bersiap dengan tawaran menarik.

PSG dikabarkan bersedia memenuhi permintaan gaji David de Gea. PSG kian bernapsu karena bisa mendapatkan sang kiper dengan cuma-cuma pada musim depan ketika kontraknya berakhir.

Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjer, meyakini David de Gea tidak akan pergi dari Old Trafford. Solskjaer optimistis, negosiasi akan berakhir dengan senyuman.

"De Gea menjalani musim panas di mana dia sedang bernegosiasi dan memikirkan kontraknya. Jadi, kami berharap dia segera menyelesaikan hal itu," ungkap Solskjaer seperti dilaporkan Metro.

"Tentu saja saya optimistis terkait De Gea. Saya telah mengatakan berulang kali betapa beruntungnya dan bahagianya kami punya kiper seperti dia. Jadi, kami harap dia akan bertahan untuk tahun-tahun ke depan."

David De Gea adalah satu di antara pemain paling konsisten di Manchester United. Sang kiper datang dari Atletico Madrid pada 2011 dengan nilai transfer 18,9 juta pounds.

Manchester United David De Gea Breaking News Bursa transfer
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.147

Berita Terkait

Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Portsmouth vs Arsenal di Piala FA. Duel seru di Fratton Park siap digelar malam ini. Jangan sampai ketinggalan laga The Gunners!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Duel panas di Artemio Franchi jadi ujian Rossoneri dalam perburuan gelar. Live sebentar lagi!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Sosok
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Cesar Meylan menjadi pelatih fisik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Inggris
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Arsenal akan melakoni laga tandang melawan Portsmouth pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 di Fratton Park.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Inggris
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Pada debut Liam Rosenior sebagai pelatih Chelsea meraih kemenangan 5-1 melawan Charlton di pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Inggris
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Antoine Semenyo memulai lembaran barunya di Manchester City dengan menjadi pemain terbaik.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Bagikan