Manchester United Menang Telak Kontra Liverpool, Erik ten Hag Ogah Besar Kepala
BolaSkor.com - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, tidak menganggap kemenangan 4-0 melawan Liverpool sebagai sesuatu hal yang spesial. Ia sadar, The Reds tidak tampil dengan kekuatan terbaik.
Manchester United menggelar pertandingan uji coba melawan Liverpool, di Rajamangala Stadium, Thailand, Selasa (12/7). The Red Devils tampil perkasa dengan menang empat gol tanpa balas.
Manchester United menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0 bermodal gol Jadon Sancho (12), Fred (30'), dan Anthony Martial (33'). Adapun, satu gol lainnya dicetak Facundo Pellistri pada menit ke-76.
Baca Juga:
Jurgen Klopp: Liverpool Vs Manchester United Bukan Laga Persahabatan
Kendati timnya meraih kemenangan telak kontra sang rival, tetapi Erik ten Hag tidak menjadikannya sebagai patokan persaingan musim depan. Sang pelatih menilai, Man United masih banyak pekerjaan rumah.
"Percayalah, kami banyak melakukan kesalahan. Hari ini, Liverpool menurunkan tiga tim yang berbeda dan mereka tidak memainkan komposisi terbaik," kata Ten Hag di MUTV.
"Oleh karena itu, kami tidak boleh terlalu sombong dengan hasil ini. Kami perlu banyak melakukan perbaikan," timpal sang pelatih.
"Akan dibutuhkan banyak waktu untuk membuat tim ini memainkan seperti yang saya mau. Namun, hari ini kami juga melihat banyak hal positif."
Erik ten Hag percaya diri dengan skuad Manchester United saat ini. Baginya, Setan Merah punya banyak ruang untuk berkembang.
"Kami memiliki kecepatan dan kreativitas ketika menyerang. Jadi, saya bisa bilang tim ini punya potensi," papar Ten Hag.
Berikutnya, Manchester United akan menuju Australia untuk melanjutkan persiapan pramusim dan menggelar laga uji coba. Setan Merah ditunggu Melbourne Victory, Crystal Palace, dan Aston Villa.
Johan Kristiandi
17.772
Berita Terkait
Andy Robertson Santai dengan Nasib Masa Depannya di Liverpool
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Adellia Persembahkan Medali Emas Ke-4 Indonesia di Islamic Solidarity Games 2025
Depak Alfredo Vera, Madura United Datangkan Eks Asisten Alexandre Gama
Lima Laga Pertama dengan Manchester United: Membandingkan Senne Lammens dengan Andre Onana dan David De Gea
Rahasiakan Kondisi Cedera Benjamin Sesko, Manchester United Dikecam Pelatih Timnas Slovenia
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Terus Dikritik, Liverpool Kian Memperumit Situasi Florian Wirtz
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham