Manchester United Mau Dijual, Ed Woodward Kembali
BolaSkor.com - Mantan CEO Manchester United, Ed Woodward, dikabarkan akan kembali bersentuhan dengan The Red Devils. Namun, kali ini perannya adalah sebagai penghubung antara calon pembeli dan manajemen Setan Merah.
Keluarga Glazer selaku pemilik Manchester United membuat kejutan dengan mengumumkan penjualan. Setelah sekian lama didesak mundur, akhirnya Keluarga Glazer bersedia melepas sahamnya.
Keluarga Glazer ingin menjual seluruh sahamnya di Man United. Menurut laporan dari Inggris, harga yang dipatok adalah 9 miliar pounds.
Baca Juga:
Resmi, Keluarga Glazer Tempatkan Manchester United dalam Keranjang Jual
David Beckham Masuk Bursa Calon Pemilik Baru Manchester United
Berpisah dengan Cristiano Ronaldo, Manchester United Hemat Rp317 Miliar
Pengumuman tersebut membuat sejumlah pihak tertarik. Kabar terbaru mengatakan Apple dan ZARA bersedia membeli Setan Merah.
Daily Mail melaporkan, beberapa calon pembeli Manchester United menghubungi Ed Woodward untuk menjadi juru negosiasi. Mereka sadar, Ed Woodward merupakan sosok yang tepat untuk menjadi perpanjangan tangan.
Alasan pertama tentunya adalah kemampuan Ed Woodward dalam negosiasi. Selain itu, Ed Woodward juga masih punya hubungan yang baik dengan Keluarga Glazer dan beberapa direksi Manchester United.
Lebih lanjut, Ed Woodward dikabarkan siap membantu. Saat ini, ia sedang mempelajari proposal-proposal yang ditujukan untuknya.
Ed Woodward akan menjadi konsultan para peminat Manchester United. Meskipun, belum diketahui apakah Ed Woodward akan kembali menjadi bagian Man United jika satu di antara kliennya yang berhasil menjadi pembeli.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat