Premier League
Manchester United Lemah Hadapi Bola Mati, Ruben Amorim Bertanggung Jawab
BolaSkor.com - Pelatih Manchester United Ruben Amorim menegaskan dirinya memikul tanggung jawab atas kelemahan pasukannya dalam menghadapi situasi bola mati.
United kembali kebobolan dari situasi bola mati saat mereka dibekuk Bournemouth 0-3 di Old Trafford, Minggu (22/12) malam WIB.
Dean Huijsen, Justin Kluivert, dan Antoine Semenyo mencetak gol untuk Bournemouth sekaligus membuat United mengalami kekalahan kedua berturut-turut di semua kompetisi.
Yang lebih mengkhawatirkan, Setan Merah kebobolan dari situasi bola mati untuk ketujuh kalinya dalam enam pertandingan terakhir mereka.
Baca Juga:
Hasil Premier League: Bournemouth Bantai Manchester United, Chelsea Tertahan di Goodison Park
Tahun 2025, Manchester United Akan Melakoni Tur ke Malaysia
Manchester United Kembali Lirik Pemain Atalanta, Kali Ini Incar Gelandang

Bek United Lisandro Martinez mengidentifikasi kesulitan tim dalam bertahan dari situasi bola mati sebagai faktor kunci di balik kekalahan mereka.
Sementara itu, Amorim menolak menjadikan asistennya, yang juga menjadi pelatih spesialis bola mati United, Carlos Fernandes, sebagai kambing hitam. Sebaliknya Amorim memilih untuk mengarahkan kritik kepada dirinya sendiri.
“Saya yang bertanggung jawab atas segalanya, bukan Carlos (Fernandes). Itu semua ada pada saya,” ujar Amorim dikutip dari BBC Sports.
Mengenai performa dan hasil yang mengecewakan United, Amorim mengatakan pasukannya harus lebih banyak melakukan pembenahan, terutama hal yang bersifat mental.
“Kami harus menghadapinya dan fokus pada pertandingan berikutnya. Kami tahu apa yang harus dilakukan, kami harus mengatasi banyak hal, tetapi kami siap melakukannya," ujar Amorim.
"Kami sudah tahu bahwa tantangannya besar, sangat sulit bagi suporter dan pemain."
"Seperti yang saya katakan, ini sangat sulit, kami harus mengatasinya. Kami kebobolan banyak gol, menciptakan peluang tetapi tidak mencetak gol, jadi kami harus mengatasi situasi ini,” kata Amorim.
“Merupakan tanggung jawab saya untuk melatih mereka. Tentu saja kami ingin berkembang. Di saat seperti ini, semuanya sangat sulit. Klub seperti Manchester United, kalah 0-3 di kandang sendiri, sangat sulit bagi semua orang."
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.921
Berita Terkait
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim