Manchester United Kukuh Pertahankan Rashford, Real Madrid Ogah Kibarkan Bendera Putih
BolaSkor.com - Real Madrid dikabarkan Mirror belum menyerah dalam upaya mendapatkan pemain Manchester United, Marcus Rashford. Bahkan, El Real bersedia memberikan gaji selangit untuk penggawa tim nasional Inggris tersebut.
Marcus Rashford menjelma menjadi satu di antara bakat muda paling menjanjikan di Eropa. Pemain 21 tahun tersebut bisa menembus persaingan ketat di lini depan Manchester United.
Marcus Rashford kian moncer setelah Ole Gunnar Solskjaer menangani Manchester United. Pada era Solskjaer, Rashford mencetak lima gol plus satu assist dalam tujuh pertandingan terakhir.
Akan tetapi, di balik itu semua, Manchester United masih kesulitan memperpanjang kontrak Rashford. Sang pemain dikabarkan menolak tawaran yang diajukan pihak manajemen The Red Devils. Padahal, kontraknya akan usai pada 2020.
Baca juga:
Setelah 100 Pertandingan, Jose Mourinho Masih Terlalu Spesial untuk Pep Guardiola
3 Wonderkid Akademi Manchester United yang Berpeluang Bersinar di Masa Depan
Keputusan Rashford menunda meneken kontrak anyar membuat Real Madrid semringah. Juara bertahan Liga Champions itu dikabarkan sudah lama terpincut dengan Rashford. El Real menilai Rashford adalah sosok yang tepat untuk menggantikan peran Cristiano Ronaldo.
Tidak tanggung-tanggung, Real Madrid dikabarkan berani merogoh kocek hingga 100 juta euro demi mendapatkan Rashford. Los Merengues menilai jumlah tersebut merupakan investasi yang wajar mengingat saat ini Rashford masih berusia muda.
Selain itu, Real Madrid juga akan menawari Rashford dengan kontrak senilai 250 ribu pounds per pekan. Jumlah tersebut lebih banyak 50 ribu pounds dari penawaran Manchester United.
Kemungkinan Marcus Rashford menuju Real Madrid: 40 persen
Menurut kabar yang terakhir beredar, Marcus Rashford sejatinya ingin bertahan di Manchester United. Terlebih, dengan faktor Solskjaer di belakang kemudi pelatih. Namun, ketika Real Madrid sudah melayangkan tawaran resmi, semua bisa berubah.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Tularkan Pengalaman sebagai Eks Pemain, Darren Fletcher Ingin Manchester United Juara Piala FA
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim