Bursa Transfer
Manchester United Kembali Incar Pemain Jebolan Ajax
BolaSkor.com - Manchester United tertarik untuk mendapatkan Noussair Mazraoui dari Bayern Munchen. Pemain Maroko tersebut dianggap sebagai salah satu pilihan untuk memperkuat posisi bek kanan Setan Merah.
Langkah United untuk menggaet Mazraoui kemungkinan akan bergantung pada masa depan Aaron Wan-Bissaka. Seperti dilansir ESPN, Mazraoui termasuk dalam daftar pemain yang dipertimbangkan oleh pelatih United Erik ten Hag.
ESPN menyebutkan, pemain berusia 26 tahun itu diperbolehkan untuk meninggalkan Allianz Arena jika Bayern mendapatkan penawaran yang sesuai.
Baca Juga:
Tyrell Malacia Belum Pulih, Manchester United Fokus Cari Bek Kiri Baru
Manchester United Banyak Maunya, tetapi Minim Duitnya
Jilid Dua Perselisihan Sancho dan Ten Hag Bisa Terjadi Kembali di Manchester United

Mazraoui, yang merupakan alumni Ajax, bergabung dengan Bayern pada 2022. Saat ini dia terikat kontrak dengan Bayern hingga 2026.
Sebelumnya, Manchester United telah mendatangkan Leny Yoro, bek tengah berusia 18 tahun dari Lille. Namun, klub masih terbuka untuk menambah pemain bertahan selama bursa transfer.
Selain Nazraoui, Setan Merah masih mengejar pemain Bayern lainnya, Matthijs de Ligt. Sedangkan United mempertimbangkan penawaran untuk Wan-Bissaka yang datang dari Galatasaray dan West Ham United.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.900
Berita Terkait
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Parma vs Inter Milan, Live Sebentar Lagi
FIFA Perkenalkan Inovasi Berbasis AI Jelang Piala Dunia 2026
Letih karena Jadwal Padat, Pep Guardiola Yakin Para Pemain Manchester City Akan Tampil Total
AC Milan Jajaki Perpanjangan Kontrak Rafael Leao
Jelang Persib vs Persija, Suporter Diingatkan Bahwa Rivalitas Hanya 90 Menit
Bournemouth vs Tottenham Hotspur Jadi Laga Perpisahan Antoine Semenyo?
Ko Hyung-jin dari Korea Selatan Jadi Wasit Laga Panas Persib Bandung vs Persija Jakarta
Manchester City vs Brighton: Tuan Rumah Selalu Cetak Gol, Tim Tamu Sulit Menang
7 Fakta Statistik Menarik Jelang Duel Burnley vs Manchester United