Manchester United Juara Piala Liga, Cristiano Ronaldo Masih Bisa Dapat Medali
BolaSkor.com - Manchester United menjadi pemenang Piala Liga Inggris musim ini. Uniknya, meski sudah meninggalkan Setan Merah, tetapi Cristiano Ronaldo masih bisa mendapatkan medali pemenang.
Manchester United keluar sebagai juara Piala Liga Inggris usai menumbangkan Newcastle United dengan skor 2-0, di Stadion Wembley, Minggu (26/2). Kedua gol Man United dicetak Casemiro dan Marcus Rashford.
Keberhasilan itu disambut meriah suporter Manchester United. Sebab, terakhir kali Man United meraih trofi adalah pada musim 2016-2017.
Baca Juga:
Final Piala Liga: Tidak Ada Parade Juara untuk Manchester United
Man United 2-0 Newcastle: Akhir Puasa Enam Tahun Gelar Red Devils
Nostalgia - Mengenang Kejayaan Terakhir Manchester United di Piala Liga
Menurut laporan Sport Bible, Ronaldo juga bisa merasakan keberhasilan Manchester United. Sebab, peraturan memperbolehkan Manchester United memberikan medali pemenang kepada Ronaldo meski sudah berganti klub pada tengah musim ini.
"Selain piala, Komite Manajemen akan memberikan 30 suvenir kepada klub pemenang pada akhir laga dan juga 30 suvenir kepada klub yang kalah. Suvenir tambahan dapat diberikan dengan persetujuan Komita Manajemen, tetapi dengan biaya yang ditanggung klub," bunyi peraturan EFL.
Dengan begitu, Manchester United bisa memberikan medali pemenang Piala Liga Inggris kepada Ronaldo. Namun, sejauh ini belum ada tanda-tanda Setan Merah akan melakukannya. Apalagi, Ronaldo tidak pernah bermain untuk Man United pada pertandingan Piala Liga Inggris musim ini.
Hingga berita ini ditulis, Ronaldo juga tidak memberikan selamat kepada Manchester United. Ia justru membagikan foto bersama legenda tinju dunia, Mike Tyson.
Hal berbeda dilakukan Manchester United kepada Martin Dubravka. Pemain yang kini dipinjamkan ke Newcastle itu akan menerima medali pemenang. Sebab, Dubravka sempat tampil memperuat The Red Devils pada laga Piala Liga Inggris sebelum menuju Newcastle.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin