Premier League

Manchester United Datangkan Pelatih Spesialis Bola Mati

Manchester United mengumumkan Andreas Georgson sebagai staf pelatih baru.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Sabtu, 27 Juli 2024
Manchester United Datangkan Pelatih Spesialis Bola Mati
Andreas Georgson (mff.se)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pembenahan dan pengembangkan terus dilakukan Manchester United. Kali ini Setan Merah menambah staf kepelatihan yang akan membantu Erik ten Hag.

Seperti dikabarkan Manchester Evening News, United mengumumkan telah menunjuk Andreas Georgson sebagai staf pelatih baru. Pelatih berusia 42 tahun itu telah meninggalkan posisinya di klub Norwegia Lillestrom untuk menjadi pelatih spesialis bola mati di United.

United sedang sibuk memperbaiki susunan kepelatihan mereka musim panas ini. Dengan asisten manajer Mitchell van der Gaag dan pelatih Benni McCarthy meninggalkan klub.

Striker legendaris Ruud van Nistelrooy dan rekannya dari Belanda Rene Hake telah ditunjuk sebagai pelatih tim utama di Old Trafford.

Baca Juga:

Dumfries, Mazraoui, dan Vanderson Jadi Opsi untuk Sisi Kanan Pertahanan Manchester United

Erik Ten Hag Bocorkan Peluang Manchester United Rekrut Bek Baru Setelah Leny Yoro

Harry Maguire: Saya Bagian dari Masa Depan Manchester United

Andreas Georgson saat di Arsenal (x/georgson82)

Kemudian Jelle ten Rouwelaar telah bergabung dengan United sebagai pelatih kiper baru. Kini Georgson datang sebagai anggota baru keempat di tim Ten Hag.

Georgson menikmati karier bermain di negara asalnya, Swedia, sebelum ditunjuk sebagai asisten manajer Malmo pada 2018. Setelah satu tahun menjabat, dia pindah ke Inggris dan menjadi bagian dari staf kepelatihan Thomas Frank di Brentford.

Keahliannya dalam bola mati sempat membawanya bergabung dengan Arsenal pada 2020. Georgson meninggalkan Arsenal setahun kemudian dan kembali ke Malmo.

Dia kembali ke Inggris sebagai pelatih bola mati pada musim panas 2023 di Southampton, yang hanya bertahan beberapa bulan sebelum mengambil peran sebagai manajer di Lillestrom.

Musim lalu kelemahan United dalam situasi bola mati terlihat jelas, terutama saat bertahan. Mereka kebobolan 14 kali dari situasi ini di Premier League musim lalu.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Andreas Georgson Premier League Manchester United Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

10.061

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Layvin Kurzawa dan Eliano Reijnders memiliki posisi yang sama.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Inggris
Lawan West Ham United, Pertandingan Terbesar Chelsea Musim Ini
Pelatih Chelsea, Liam Rosenior, melihat pertandingan melawan West Ham United di pekan 24 Premier League sebagai laga terbesar musim ini.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Lawan West Ham United, Pertandingan Terbesar Chelsea Musim Ini
Jadwal
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib saat ini memuncaki klasemen sementara dengan 41 poin dari 18 laga.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Link Streaming Persis Solo vs Persib Bandung Sabtu 31 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Inggris
Mikel Arteta Minta Premier League Ubah Regulasi soal Jumlah Pemain pada Skuad Pertandingan
Mikel Arteta, pelatih Arsenal, berharap Premier League mengubah regulasi soal jumlah pemain pada skuad pertandingan.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Mikel Arteta Minta Premier League Ubah Regulasi soal Jumlah Pemain pada Skuad Pertandingan
Liga Indonesia
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Persib Bandung kalah dari Persis Solo pada pertemuan Liga 1 musim lalu.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Bojan Hodak Akui Laga Melawan Persis Akan Terasa Berat bagi Persib Bandung
Liga Indonesia
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Persis Solo juga merekrut striker asal Ukraina.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Jelang Hadapi Persib, Persis Solo Resmikan Eks Bomber Timnas Brasil U-23
Prediksi
Prediksi Hasil Laga Leeds United vs Arsenal Versi Superkomputer: The Gunners Tanpa Kemenangan di Tiga Laga Beruntun
Superkomputer prediksi hasil laga pekan 24 Premier League antara Leeds United vs Arsenal di Elland Road.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi Hasil Laga Leeds United vs Arsenal Versi Superkomputer: The Gunners Tanpa Kemenangan di Tiga Laga Beruntun
Prediksi
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Superkomputer memprediksi hasil laga pekan 24 Premier League antara Liverpool vs Newcastle United di Anfield.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi Hasil Laga Liverpool vs Newcastle United Versi Superkomputer: Bidik Kemenangan Pertama pada 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs West Ham United: Derby London Beda Kepentingan
Prediksi dan statistik pekan 24 Premier League antara Chelsea vs West Ham United di Stamford Bridge.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Chelsea vs West Ham United: Derby London Beda Kepentingan
Prediksi
Prediksi dan Statistik Leeds United vs Arsenal: Bangkit atau Berpotensi Kehilangan Posisi di Puncak Klasemen
Prediksi dan statistik pekan 24 Premier League antara Leeds United vs Arsenal di Elland Road.
Arief Hadi - Sabtu, 31 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Leeds United vs Arsenal: Bangkit atau Berpotensi Kehilangan Posisi di Puncak Klasemen
Bagikan