Manchester United Bisa Pecat Ten Hag jika Mampu Datangkan Guardiola

Benni McCarthy bicara isu pemecatan Erik ten Hag.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 13 Oktober 2024
Manchester United Bisa Pecat Ten Hag jika Mampu Datangkan Guardiola
Erik ten Hag dan Pep Guardiola (Foto: PA News Agency)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mantan asisten pelatih Manchester United, Benni McCarthy, turut berbicara soal rumor pemecatan Erik ten Hag. McCarthy berharap Red Devils tidak gegabah mengambil keputusan, sebab tak banyak pelatih top tersedia.

Alih-alih mengambil keputusan memecat Ten Hag, kemudian siklus terulang kembali dan klub menunjuk pelatih baru. Isu itu muncul menyusul performa buruk Man United musim ini.

Ten Hag sudah memasuki musim ketiga melatih Man United, menghabiskan 600 juta poundsterling untuk merekrut pemain pada eranya, namun Man United tak bermain dengan baik atau konsisten meraih hasil positif.

Kabar pemecatan itu terjadi setelah Man United imbang lawan Aston Villa, setelah sebelumnya juga imbang kontra Porto. Itu menjadi lanjutan performa naik turun tim yang sempat kalah telak lawan Liverpool dan Tottenham Hotspur.

Baca Juga:

Bruno Fernandes Bicara soal Ruben Amorim, Pelatih yang Dibidik Manchester United

Bruno Fernandes Sadar Performanya Tak Cukup Bagus di Manchester United

Sebelum Rekrut, Manchester United Sudah Mengetahui Kondisi Jantung Noussair Mazraoui

Erik ten Hag dan Pep Guardiola (Foto: Getty Images)

McCarthy tidak lagi membantu Ten Hag melatih Man United, sebab kini ada dua asisten pelatih baru, Rene Hake dan Ruud van Nistelrooy. Menurut McCarthy, tidak ada banyak pelatih bagus jika Man United memecat Ten Hag. Kecuali jika Pep Guardiola bersedia melatih tim.

"Siapa lagi yang lebih baik dari Ten Hag? Anda tidak akan mendapatkan banyak manajer kecuali Pep memutuskan untuk pindah dari Man City ke United, maka mungkin Anda akan mengalami perubahan nasib, tapi selain itu, saya tidak bisa melihat siapa yang lebih baik daripada Ten Hag," terang McCarthy di SuperSport.

"Dalam sepak bola modern, saya yakin para pemain ingin melihat lebih banyak gairah dalam diri pelatih mereka. Mereka perlu merasa bahwa pelatih ada bersama mereka dan bersedia berjuang bersama mereka."

"Secara taktik, saya merasa Erik berada di puncak. Dia kurang memiliki semangat, gairah. Di situlah perbedaan kami, dia dan saya."

McCarthy juga menyebutkan dua nama pemain Man United yang layak jadi panutan, Diogo Dalot dan Bruno Fernandes.

“Jika beberapa pemain Manchester United memiliki apa yang dimiliki Bruno dan Diogo, maka akan lebih mudah untuk meraih hasil bagus," imbuh McCarthy.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Mereka berdua berlatih dengan konsentrasi luar biasa, memberikan segalanya yang mereka punya. Beberapa pemain lain tidak melakukan hal yang sama."

"Hal ini akhirnya membatasi kemajuan United, karena beberapa pemain tidak berlatih dengan kemampuan terbaik mereka. Bahkan dalam pertandingan, data menunjukkan kepada kami bahwa beberapa pemain berada pada performa puncaknya dan yang lainnya sedikit di bawah."

Manchester United Erik ten Hag Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.596

Berita Terkait

Inggris
4 Alasan Manchester United Akan Sulit Kalahkan Liverpool di Anfield
Manchester United akan menantang musuh bebuyutan mereka Liverpool pada pekan kedelapan Premier League yang berlangsung di Stadion Anfield.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
4 Alasan Manchester United Akan Sulit Kalahkan Liverpool di Anfield
Inggris
Legenda Manchester United Bicara soal Perbandingan Rio Ferdinand dengan Virgil van Dijk
Liverpool akan melawan Manchester United pada lanjutan laga Premier League dan muncul perbandingan di antara Rio Ferdinand dan Virgil van Dijk.
Arief Hadi - Kamis, 16 Oktober 2025
Legenda Manchester United Bicara soal Perbandingan Rio Ferdinand dengan Virgil van Dijk
Inggris
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Klub-klub top Eropa, termasuk beberapa dari Premier League, telah mengadakan diskusi tentang penggunaan enam pemain pengganti per pertandingan untuk meringankan beban kerja para pemain.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Klub-klub Top Eropa Bahas Penggunaan Enam Pemain Pengganti
Inggris
Arti Penting Empat Laga Berikut bagi Manchester United
Manchester United sudah ditunggu empat pertandingan penting ke depan, dimulai dengan laga di markas Liverpool, Minggu (19/10).
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Arti Penting Empat Laga Berikut bagi Manchester United
Inggris
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Nama Adam Wharton belakangan mencuat setelah banyak klub besar yang menginginkan jasanya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Laris Manis, Manchester United Harus Bertarung untuk Mendapatkan Adam Wharton
Inggris
Buntut Kartu Merah Lawan Liverpool, Enzo Maresca Terkena Hukuman dan Denda
Pelatih Chelsea, Enzo Maresca, mendapat larangan satu pertandingan dan denda 8.000 poundsterling dari FA.
Yusuf Abdillah - Kamis, 16 Oktober 2025
Buntut Kartu Merah Lawan Liverpool, Enzo Maresca Terkena Hukuman dan Denda
Inggris
Liverpool vs Manchester United: Anfield Angker untuk The Red Devils
Liverpool akan menjamu Manchester United pada lanjutan Premier League 2025/2026 di Anfield, Minggu (19/10). Setan Merah belum pernah menang di Anfield sejak 2016, mampukah mereka mematahkan kutukan itu?
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Liverpool vs Manchester United: Anfield Angker untuk The Red Devils
Inggris
Liverpool vs Manchester United: Tuan Rumah Kehilangan 5 Pemain Utama
Liverpool dipastikan kehilangan lima pemain penting, termasuk Alisson Becker dan Wataru Endo, jelang duel panas kontra Manchester United di Anfield, Minggu (19/10). Siapa yang bakal menggantikan mereka?
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
Liverpool vs Manchester United: Tuan Rumah Kehilangan 5 Pemain Utama
Ragam
3 Alasan Manchester United Akan Membungkam Liverpool di Anfield
Manchester United diyakini mampu menumbangkan Liverpool di Anfield pada lanjutan Premier League 2025/2026. Dari kondisi skuad pincang hingga mental nothing to lose jadi modal utama Setan Merah.
Johan Kristiandi - Kamis, 16 Oktober 2025
3 Alasan Manchester United Akan Membungkam Liverpool di Anfield
Italia
Manchester United Menyiakan Bakat Rasmus Hojlund dan Scott McTominay
Legenda Manchester United, Peter Schmeichel, menilai Red Devils menyiakan bakat Rasmus Hojlund dan Scott McTominay yang kini bersinar dengan Napoli.
Arief Hadi - Kamis, 16 Oktober 2025
Manchester United Menyiakan Bakat Rasmus Hojlund dan Scott McTominay
Bagikan