Manchester United Belum Restui Operasi Marcus Rashford
BolaSkor.com - Marcus Rashford dijadwalkan naik meja operasi pada akhir bulan ini demi menyembuhkan cedera bahunya. Namun rencana tersebut nyatanya belum direstui Manchester United.
Rashford harus bermain dengan kondisi bahu yang cedera hampir sepanjang musim lalu. Ia menggunakan obat penghilang rasa sakit saat bertanding sehingga performanya tetap stabil.
Pemain berusia 23 tahun itu menjadi top skorer kedua klub pada musim lalu dengan koleksi 21 gol. Jumlah tersebut hanya kalah dari Bruno Fernandes.
Baca Juga:
Solskjaer Bicara Tentang Nasib Jesse Lingard di Manchester United
Manchester United Buka Laga Pramusim dengan Kemenangan Tipis
Diburu Man United, Real Madrid Punya Rencana Berbeda untuk Varane
Namun Rashford ingin sembuh total dari cedera ini. Ia khawatir masalah ini bisa menghambat perkembangan kariernya.
Operasi sebenarnya bukan langkah darurat yang harus ditempuh Rashford untuk menyembuhkan cederanya. Hal inilah yang membuat Manchester United masih belum menyetujuinya.
"Kami sedang mencari opsi terbaik. Tentu saja, dia (Rashford) pergi hanya untuk sedikit merenungkannya," kata Solskjaer dilansir dari Goal.
"Kami harus mengambil tindakan terbaik untuknya dan klub. Kami masih membicarakannya dengan para ahli."
Operasi yang dijalani Rashford memang bisa berdampak buruk bagi Manchester United. Setan Merah setidaknya akan kehilangan sang pemain hingga Oktober mendatang.
Ini tentu sangat merugikan. Apalagi Manchester United punya target untuk meraih gelar juara sehingga membutuhkan kontribusi para pemain terbaiknya sejak awal musim.
6.515
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Rekor Tak Terkalahkan Terhenti di Tangan Sumsel United, Garudayaksa FC Jadikan Hal Ini sebagai Evaluasi untuk Putaran Kedua
Suporter Timnas Indonesia U-17 Kesulitan Dapat Tiket Pertandingan Lawan Brasil U-17