Manchester City Melawan 'Sejarah' dalam Pengejaran Quadruple

Untuk kesekian kali Manchester City coba melawan sejarah masa lalu dalam pengejaran quadruple.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 03 April 2021
Manchester City Melawan 'Sejarah' dalam Pengejaran Quadruple
Manchester City (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Bagi Pep Guardiola setiap trofi sama pentingnya meski itu di ajang Piala Liga. Ketegasannya dalam mengatakan hal tersebut bisa dilihat musim ini dengan pengejaran quadruple Manchester City.

The Citizens masih bertarung merebutkan empat titel di ajang Piala Liga, Piala FA, Liga Champions, dan Premier League. Capaian terdekat Man City adalah memenangi quadruple atau empat titel, tapi seluruhnya titel domestik pada 2018-2019: Piala FA, Piala Liga, Premier League, dan Community Shield.

"Kami mengatakan yang sama di bulan Agustus, hanya trofi yang jadi ukuran kami, klub besar selalu seperti itu. Selama delapan bulan kami selalu bersama-sama dan kami harus menjalani apa yang ada - ini semua milik kami," ucap Guardiola beberapa waktu lalu.

"Tentunya trofi adalah ukurang sukes kami, klub ini harus berkembang setiap tahunnya dan memenangi titel demi titel. Kini kami punya kesempatan pertama memenanginya."

Baca Juga:

Efek Domino Kepergian Sergio Aguero dari Manchester City

Manchester City Tak Bakal Datangkan Penyerang Anyar

Aguero Tak Perlu Takut Dicap Pengkhianat jika Gabung Man United

Manchester City

Musim ini jadi percobaan keempat Man City untuk menyapu bersih empat titel di kancah domestik dan Eropa dalam tujuh tahun terakhir. Pengalaman besar City dalam melakukannya bisa membantu mereka, tapi dari pengalaman itu juga City terpeleset oleh 'kulit pisang'.

Kulit Pisang

City punya peluang memenangi quadruple pada musim 2017-2018, 2013-2014, dan 2018-2019. Akan tapi 'kulit pisang' membuat mereka terpeleset di tengah misi untuk mewujudkannya.

Pada musim 2013-2014 City gagal di Piala FA dan Liga Champions, berlanjut pada 2017-2018 perjalanan mereka kandas Piala FA dan Liga Champions, lalu pada musim 2018-2019 tersingkir di perempat final Liga Champions.

Liga Champions masih jadi ambisi besar yang ingin dimenangi oleh Manchester Biru di bawah kepemilikan Sheikh Mansour. Musim ini Man City akan kembali mencoba melawan 'sejarah' untuk jadi tim pertama yang memecahkan rekor.

Pertama, Man City akan menghadapi Borussia Dortmund di perempat final Liga Champions pada leg pertama (07/04) dini hari WIB. Lalu di Piala FA mereka sudah dinanti Chelsea di semifinal (17/04) dan kemudian City punya peluang memenangi titel pertama mereka musim ini di final Piala Liga.

Kevin De Bruyne dkk akan menghadapi Tottenham Hotspur arahan Jose Mourinho di final Piala Liga yang dihelat di Wembley pada 25 April 2021.

Dalam sejarah klub-klub Inggris tiga tim terdekat yang memenangi quadruple bersejarah selain City, adalah Burnley, Manchester United, dan Chelsea.

Burnley kandas di empat kompetisi yang mereka ikuti pada musim 1960-1961, lalu Man United gagal di Piala FA dan Liga Champions pada musim 2008-2009, serta Chelsea yang gagal memenangi Premier league dan Liga Champions pada musim 2006-2007.

Breaking News Manchester City
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.819

Berita Terkait

Internasional
Marah Ketika Diganti, Jude Bellingham Kena Semprot Thomas Tuchel
Jude Bellingham terlihat kesal ketika ditarik keluar dalam laga Albania vs Inggris. Thomas Tuchel langsung memberi teguran keras dan menegaskan standar disiplin tinggi di timnas Inggris.
Johan Kristiandi - Senin, 17 November 2025
Marah Ketika Diganti, Jude Bellingham Kena Semprot Thomas Tuchel
Piala Dunia
Dibantai Norwegia, Gennaro Gattuso Khawatir Italia Hat-trick Gagal Lolos Piala Dunia
Italia dibantai Norwegia 1-4 di San Siro dan terancam gagal lolos ke Piala Dunia untuk kali ketiga beruntun. Gattuso angkat suara soal situasi genting Azzurri.
Johan Kristiandi - Senin, 17 November 2025
Dibantai Norwegia, Gennaro Gattuso Khawatir Italia Hat-trick Gagal Lolos Piala Dunia
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Dipermalukan Norwegia, Prancis Tekuk Azerbaijan, Inggris Sempurna
Italia dipermalukan Norwegia, Prancis tak tersentuh, dan Inggris menutup kualifikasi dengan rekor sempurna. Simak hasil lengkap dan kejutan besarnya!
Johan Kristiandi - Senin, 17 November 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Dipermalukan Norwegia, Prancis Tekuk Azerbaijan, Inggris Sempurna
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Portugal memetik kemenangan besar 9-1 atas Armenia di Estadio do Dragao pada laga terakhir Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil Kualifikasi: Bantai Armenia 9-1, Portugal Rebut Tiket ke Piala Dunia 2026
Inggris
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Ibrahima Konate menanggapi kabar yang menyebutkan Liverpool sudah menawarkan kontrak baru kepadanya.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Ibrahima Konate Bantah Ada Tawaran Kontrak Baru dari Liverpool
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Nonton laga Albania vs Inggris di Kualifikasi Piala Dunia 2026 malam ini pukul 00.00 WIB. Inggris incar kemenangan sempurna, Albania siap patahkan dominasi! Cek link streaming resmi Vision+, jadwal siaran, dan prediksi lineup paling akurat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 16 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Italia
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
Menyusul penampilan yang kurang mengesankan musim ini, Santiago Gimenez terancam kehilangan tempatnya di AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Melempem di AC Milan, Santiago Gimenez Dibidik Dua Klub Premier League
MotoGP
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Pembalap Aprilia Racing, Marco Bezzecchi memenangi MotoGP Valencia 2025 yang digelar di Sirkuit Ricardo de Tormo.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hasil MotoGP Valencia 2025: Marco Bezzecchi Tutup Musim dengan Kemenangan
Inggris
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Chelsea dikabarkan telah memenangkan perburuan untuk merekrut pemain berusia 16 tahun, Deinner Ordonez dari klub Ekuador Independiente del Valle.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Deinner Ordonez dan 3 Pemain Belia yang Sudah Diamankan Chelsea
Inggris
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Noni Madueke mengungkapkan kegembiraannya atas enam bulan pertamanya sebagai pemain Arsenal.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Noni Madueke Ungkap Alasan Dirinya Bahagia bersama Arsenal
Bagikan