Manajemen PSIS Semarang Putuskan Gaji Pemain 25 Persen Mulai Maret Sampai Juni

Pernyataan manajemen sekaligus sebagai respons terhadap harapan pembayaran gaji penuh pada Maret.
Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 14 April 2020
Manajemen PSIS Semarang Putuskan Gaji Pemain 25 Persen Mulai Maret Sampai Juni
PSIS Semarang. (BolaSkor.com/Ahmad Rizal)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajemen PSIS Semarang memutuskan membayar gaji pemain sebesar 25 persen sesuai arahan PSSI terkait wabah Virus Corona. Hal ini seperti disampaikan manajer umum PSIS, Wahyu Winarto.

"Kita hanya berpedoman dari federasi PSSI. Surat dari PSSI, tertera bahwa klub boleh melakukan pemotongan gaji sebanyak 75 persen karena ini force majeure," jelas Wahyu Winarto.

Lelaki yang biasa dipanggil Liluk ini menambahkan pembayaran gaji pemain sebesar 25 persen sesuai dengan kontrak awal dilakukan selama masa force majeure yang ditetapkan federasi mulai Maret hingga Juni.

Baca Juga:

Argentina Tertutup bagi Pelatih Arema FC Mario Gomez untuk Kembali

Legiun Asing di Liga 1 Didominasi Pemain Brasil, Pelatih Bali United Stefano Cugurra Beri Pandangan

Sedangkan yang pernah diberitakan sebelumnya, pemain PSIS berharap gaji untuk Maret bisa dibayarkan secara penuh. Apalagi selama bulan Maret pemain melakukan kegiatan hingga 23 Maret 2020.

Selama Maret Wallace Costa dkk. juga melakukan pertandingan tiga kali lawan Persipura Jayapura, Persela Lamongan, dan Arema FC.

"Ya, intinya kami berpedoman dan mengacu dari PSSI saja. Besaran 25 persen dimulai dari Maret. Jika ada pemain bicara seperti itu memang keinginan mereka," tambah Liluk.

Liluk berharap pemain paham dan memaklumi kondisi yang terjadi saat ini, yang semuanya terdampak dengan wabah pandemi Virus Corona (COVID - 19) saat ini.

"Pemain harusnya juga tahu sendiri. Kami melihat tentang kebijakan PSSI, terkait 25 persen itu saya kira sudah bagus. Kalau dikatakan hitungan kerja, harusnya pemain tidak terima untuk bulan April-Mei. Karena mereka tidak kerja."

"Tapi terpenting jangan berpikir seperti itu. Ini kondisi force majeure, semua klub, semua negara punya masalah sama. Jadi kami berharap pemain bisa memahami ini. Kebijakan dari PSSI juga bagus," tutup Liluk. (Laporan Kontributor Ahmad Rizal/Semarang)

PSIS Semarang Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan