Manajemen Manchester United Beri Lampu Hijau Erik ten Hag Jadi Pelatih Anyar
BolaSkor.com - Manchester United semakin mengarah kepada Erik ten Hag untuk menjadi pelatih anyar mulai musim depan. Kali ini, dukungan datang dari manajemen The Red Devils.
Manchester United sibuk mencari pelatih baru untuk mengarungi musim depan. Maklum, masa jabatan Ralf Rangnick sebagai pelatih interim akan berakhir pada musim ini. Setelah itu, pria asal Jerman tersebut akan menjadi konsultan klub.
Baca Juga:
Perbandingan Rekor Gol Harry Kane dan Wayne Rooney di Timnas Inggris
Wayne Rooney, Impian Latih Man United, dan Wejangan untuk Marcus Rashford
Sudah Bagus di Ajax, Erik ten Hag Keliru jika Pindah ke Manchester United
Ada beberapa nama yang dikaitkan dengan Man United. Namun, dua yang terdepan adalah Mauricio Pochettino dan Erik ten Hag. Keduanya diyakini bisa membawa Setan Merah kembali ke jalur juara.
Sejauh ini, Manchester United lebih banyak melakukan upaya untuk memboyong Ten Hag daripada Pochettino. Kabarnya, sudah ada pertemuan antara Ten Hag dengan perwakilan Manchester United. Man United ingin mengetahui rencana Ten Hag.
Pertemuan berlangsung positif. Man United tertarik dengan penjabaran Ten Hag mengenai rencana mengelola tim.
Kini, berdasarkan laporan yang beredar di Inggris, Manchester United semakin mendekat kepada Ten Hag. Manajemen The Red Devils telah memberikan lampu hijau untuk memboyong pelatih Ajax Amsterdam tersebut.
Memang, belum ada kesepakatan apa pun yang terjalin antara Manchester United dengan Erik ten Hag. Namun, sedang berlangsung pembicaraan mengenai staf, anggaran, dan lainnya.
Johan Kristiandi
18.197
Berita Terkait
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Manchester United Dekat Zona Liga Champions, Arsenal Unggul Tujuh Poin
Prediksi dan Statistik Real Sociedad vs Barcelona: Memburu 12 Kemenangan Beruntun
Menang setelah Dikalahkan Arsenal, Chelsea Tunjukkan Karakter Kuat
Tak Banyak Cari Alasan, Pep Guardiola Akui Manchester City Layak Kalah di Derby Manchester
Statistik dari Kemenangan 2-0 Manchester United di Derby Manchester: xG Terendah dan Terburuk The Citizens
Hasil Pertandingan: Inter Milan dan Real Madrid Menang, Juventus Tumbang, Arsenal Gagal Raih Poin Penuh
Hasil Premier League: Liverpool Gagal Menang Lagi, Chelsea Petik Tiga Angka
Sinergi NOC Indonesia dengan Pemerintah Perkuat Jalan Pencak Silat Diakui Dunia
Hasil LaLiga: Kalahkan Levante 2-0, Real Madrid Tempel Barcelona
Alasan Manchester City Rekrut Marc Guehi, Bukan Pembelian Panik