Man United Diharapkan Ibra Dapat Menunda Titel Premier League Man City

Zlatan Ibrahimovic yakin Manchester United antusias menunda pesta titel Premier League Manchester City.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 06 April 2018
Man United Diharapkan Ibra Dapat Menunda Titel Premier League Man City
Manchester United siap menunda titel Premier League Manchester City (Getty Images)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Cukup satu kemenangan lagi bagi Manchester City untuk mengamankan titel Premier League 2017/18. Kesempatan itu terbuka lebar di Derby Manchester kontra Manchester United di pekan 33 Premier League, yang berlangsung di Etihad Stadium pada Sabtu, 7 April 2018 pukul 23.30 WIB.

The Citizens seyogyanya bisa saja meraihnya di laga-laga berikutnya, jika nantinya kalah atau gagal meraih kemenangan kontra Man United. Namun, mereka tidak mau melakukannya demi fans. Oleh karenanya, pemain Man City sangat termotivasi untuk mengalahkan Man United, merayakan selebrasi titel dan menyakiti mereka. Apalagi, mereka ingin mengobati luka kekalahan 0-3 dari Liverpool di Liga Champions.

Motivasi yang sama juga dimiliki Man United asuhan Jose Mourinho. The Special One tentunya juga tidak ingin tetangga mereka yang "berisik" itu merayakannya di depan para pemain Man United. Eks pemain Man United yang kini bermain di Los Angeles (LA) Galaxy, Zlatan Ibrahimovic, yakin Man United sangat antusias untuk menunda pesta titel Premier League Man City.

"Saya pikir mereka (Man United) termotivasi. Mereka mencari laga seperti itu karena sudah jelas, City unggul di depan dengan perbedaan poin yang jauh dan sisa tim lainnya tidak bertarung untuk titel Premier League," kata Ibra, disadur dari Sky Sports, Jumat (6/4).

"Mereka bermain untuk (zona) Liga Champions dan posisi di belakang City. Jadi, seseorang akan memberikan mereka sedikit guncangan seperti yang dilakukan Liverpool tempo hari. Saya mengenal pelatih (Mourinho) dengan sangat baik. Dia sangat termotivasi dengan laga-laga seperti itu dan saya cukup yakin, dia tak mau mereka menjadi juara saat melawannya. Dia akan memastikannya (hal itu takkan terjadi)."

Ibra pun mendoakan hasil terbaik untuk Man United, meski nyatanya, dia juga tidak tahu apakah akan menyaksikan Derby Manchester, mengingat perbedaan waktu di Eropa dan Amerika Serikat.

"Saya tidak tahu (menonton Derby Manchester atau tidak) karena jet lag, mungkin tidak di waktu tersebut! Tentu saja, saya mengikuti seluruh tim yang pernah saya bela, karena saya punya hubungan bagus dengan klub-klub tersebut. Saya hanya menginkan hal-hal positif terjadi kepada mereka dan saya mendoakan mereka segala keberuntungan terbaik. Semoga saja segalanya berjalan baik - mari lihat apakah saya terbangun nanti," urai striker asal Swedia berusia 36 tahun itu.

Manchester City Vs Manchester United Manchester City Manchester United Zlatan Ibrahimovic Jose Mourinho
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.580

Berita Terkait

Italia
Scott McTominay Klaim Lebih Bisa Berkembang bersama Napoli ketimbang Manchester United
Scott McTominay menjelaskan dirinya melihat dirinya lebih berkembang di Napoli dibandingkan dengan klub lamanya, Manchester United.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Scott McTominay Klaim Lebih Bisa Berkembang bersama Napoli ketimbang Manchester United
Italia
Kyle Walker Akui Hengkang ke AC Milan adalah Keputusan yang Salah
Kyle Walker secara terang-terangan mengakui bahwa dirinya seharusnya tidak pernah meninggalkan Manchester City untuk dipinjamkan ke AC Milan musim lalu.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Kyle Walker Akui Hengkang ke AC Milan adalah Keputusan yang Salah
Inggris
Demi Bertahan di Manchester United, Harry Maguire Menolak Gaji Rp11 Miliar per Pekan
Harry Maguire dikabarkan rela menolak tawaran menggiurkan sebesar 500 ribu poundsterling atau sekitar Rp11 miliar per minggu dari Arab Saudi untuk tetap di Manchester United.
Yusuf Abdillah - Minggu, 12 Oktober 2025
Demi Bertahan di Manchester United, Harry Maguire Menolak Gaji Rp11 Miliar per Pekan
Inggris
Manchester United Punya Segalanya untuk Juara
Senne Lammens optimistis Manchester United punya semua yang dibutuhkan untuk meraih trofi. Kiper muda ini siap berkontribusi bagi Setan Merah.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Manchester United Punya Segalanya untuk Juara
Inggris
Rapor Tendangan Penalti Buruk, Ini Janji Bruno Fernandes
Musim ini, Bruno Fernandes sudah dua kali gagal mengeksekusi penalti dari tiga kesempatan.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 11 Oktober 2025
Rapor Tendangan Penalti Buruk, Ini Janji Bruno Fernandes
Inggris
Kesetiaan Itu Bernama Bruno Fernandes
Bruno Fernandes menegaskan tetap setia bersama Manchester United meski mendapat tawaran besar dari Arab Saudi. Sang kapten Setan Merah tak berniat hengkang dari Old Trafford.
Johan Kristiandi - Sabtu, 11 Oktober 2025
Kesetiaan Itu Bernama Bruno Fernandes
Italia
Setelah Scott McTominay dan Rasmus Hojlund, Napoli Kembali Inginkan Pemain Manchester United
Juara Serie A Napoli sepertinya puas dengan pemain-pemain dari Premier League, khususnya Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 10 Oktober 2025
Setelah Scott McTominay dan Rasmus Hojlund, Napoli Kembali Inginkan Pemain Manchester United
Inggris
Dahulu Mau Dibuang, Harry Maguire Sekarang Dapat Kontrak Baru dari Manchester United
Manchester United dikabarkan akan memperpanjang kontrak Harry Maguire. Padahal, bek Inggris itu sempat ingin dijual. Kini, ia kembali jadi andalan Setan Merah.
Johan Kristiandi - Jumat, 10 Oktober 2025
Dahulu Mau Dibuang, Harry Maguire Sekarang Dapat Kontrak Baru dari Manchester United
Inggris
Membandingkan 50 Laga Pertama Ruben Amorim dan Mikel Arteta sebagai Pelatih Klub Premier League
Bagaimana statistik perbandingan 50 laga pertama Ruben Amorim dengan Mikel Arteta sebagai pelatih klub Premier League?
Arief Hadi - Kamis, 09 Oktober 2025
Membandingkan 50 Laga Pertama Ruben Amorim dan Mikel Arteta sebagai Pelatih Klub Premier League
Liga Dunia
Alisson dan Marquinhos Absen, Casemiro Kembali Jadi Kapten Timnas Brasil
Gelandang Manchester United, Casemiro, kembali menjadi kapten untuk timnas Brasil pada jeda internasional Oktober.
Arief Hadi - Kamis, 09 Oktober 2025
Alisson dan Marquinhos Absen, Casemiro Kembali Jadi Kapten Timnas Brasil
Bagikan