Man United 3-2 Newcastle, Setan Merah Menang Dramatis di Old Trafford

Hujan lima gol tercipta di Old Trafford pada laga Manchester United vs Newcastle United di pekan delapan Premier League.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 07 Oktober 2018
Man United 3-2 Newcastle, Setan Merah Menang Dramatis di Old Trafford
Manchester United menang 3-2 atas Newcastle United di pekan delapan Premier League (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United akhirnya kembali meraih kemenangan di Old Trafford. Menjamu Newcastle United di pekan delapan Premier League, Red Devils menang dramatis dengan skor 3-2.

Maksud hati bangkit dari rentetan empat laga tak pernah menang di seluruh kompetisi, Man United malah belum keluar dari kesemenjanaan saat menjamu Newcastle United di pekan delapan Premier League. Laga belum genap 10 menit, tuan rumah sudah tertinggal.

Pada menit ketujuh pemain pinjaman Chelsea di Newcastle, Kenedy menyambut umpan Ayoze Perez, mengecoh Ashley Young, dan mengoyak jala gawang David De Gea. 0-1 Man United tertinggal dan Old Trafford langsung terdiam karenanya.

Tiga menit berselang kemalangan semakin bertambah untuk United. Mereka tertinggal 0-2 dan kali ini, gol lahir dari sepakan striker asal Jepang, Yoshinori Muto, di debut pertamanya bermain di Premier League. Muto menyambut umpan Jonjo Shelvey, berputar melewati bek United dan menceploskan si kulit bundar.

Man United menaikkan intensitas serangan setelah tertinggal dua gol. Kendati demikian, Newcastle yang sudah unggul juga semakin memperkuat pertahanan mereka dengan bantuan dari lini tengah. Tim tamu hanya mengandalkan serangan balik.

Kedudukan tidak berubah sampai 30 menit pertandingan berlangsung. Jose Mourinho juga telah melakukan pergantian pertamanya dengan menarik keluar Eric Bailly dan menggantinya dengan Juan Mata. Scott McTominay kini jadi pendamping Chris Smalling di jantung pertahanan.

Sampai paruh pertama berakhir, tidak ada gol lagi yang tercipta di Old Trafford. Sungguh sulit bagi Man United untuk meraih satu poin, apalagi tiga poin, jika mereka masih bermain buruk dan tanpa gairah seperti di babak pertama ini.

Permainan United membaik di babak kedua. Man United punya asa untuk mengejar ketertinggalan pasca Juan Mata memperkecil kedudukan melalui sepakan indah dari tendangan bebas di menit 69. Bola tendangannya tidak mampu diantisipasi Martin Dubravka.

Gol penyama kedudukan yang dinanti publik Old Trafford akhirnya datang di menit 75. Dua pemain Prancis, Paul Pogba dan Anthony Martial, melakukan operan satu-dua yang berujung gol dari sepakan Martial. Kedudukan kini menjadi 2-2.

Mourinho sudah memasukkan Mata, Marouane Fellaini, dan Alexis Sanchez untuk mengubah jalannya pertandingan. Sementara Rafael Benitez memainkan Christian Atsu, Jacob Murphy, dan Joselu.

Dramatis! Comeback yang jarang disaksikan fans di era modern ini akhirnya terjadi di menit 89. Berawal dari umpan silang Ashley Young di sisi kiri pertahanan Newcastle, Sanchez menanduk bola tanpa mampu diantisipasi Dubravka. 3-2 Man United berbalik unggul.

Lima menit waktu tambahan diberikan ofisial laga di penghujung laga dan tidak ada lagi gol yang tercipta di Old Trafford. Man United menang 3-2 atas Newcastle United.

Susunan Pemain:

Manchester United (4-3-3): David De Gea; Luke Shaw, Chris Smalling, Eric Bailly (Juan Mata 18'), Ashley Young; Nemanja Matic, Paul Pogba, Scott McTominay (Marouane Fellaini 46'); Anthony Martial, Romelu Lukaku, Marcus Rashford (Alexis Sanchez 66')

Newcastle United (4-4-1-1): Martin Dubravka; Javier Manquillo, Federico Fernandez, Jamaal Lascelles, DeAndre Yedlin; Kenedy (Jacob Murphy 68'), Mohamed Diame, Jonjo Shelvey, Matt Ritchie; Ayoze Perez (Joselu 88'), Yoshinari Muto (Christian Atsu 78')

Breaking News Manchester United Newcastle United Premier League Jose Mourinho Alexis Sanchez Anthony Martial
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.242

Berita Terkait

Liga Dunia
Winger Timnas Indonesia Miliano Jonathans Hengkang dari FC Utrecht
Winger Timnas Indonesia, Miliano Jonathans, hengkang dari FC Utrecht dengan status pinjaman untuk bergabung dengan Excelsior Rotterdam.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Winger Timnas Indonesia Miliano Jonathans Hengkang dari FC Utrecht
Jadwal
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Arsenal, Minggu 18 Januari 2026
Arsenal akan tandang ke markas Nottingham Forest pada pertandingan lanjutan Premier League 2025-2026, di City Ground.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 17 Januari 2026
Link Live Streaming Nottingham Forest vs Arsenal, Minggu 18 Januari 2026
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester United vs Manchester City
Superkomputer Opta merilis prediksi hasil Derby Manchester antara Manchester United vs Manchester City. Simak persentase kemenangan, peluang imbang, dan analisis jelang duel panas di Old Trafford.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Manchester United vs Manchester City
Italia
Bukan AC Milan, Jean-Philippe Mateta Merapat ke Juventus
Jean-Philippe Mateta jadi incaran AC Milan dan Juventus. Namun, Si Nyonya Tua dikabarkan lebih unggul dalam perburuan striker Crystal Palace tersebut. Simak kabar transfer terbarunya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Bukan AC Milan, Jean-Philippe Mateta Merapat ke Juventus
Inggris
Marc Guehi Bergabung, Manchester City Bisa Bikin Tim Bertabur Bintang dari Pemain yang Baru Direkrut
Manchester City dikabarkan semakin dekat mendatangkan Marc Guehi. Jika terealisasi, The Citizens bisa menyusun starting XI bertabur bintang dari para pemain yang direkrut dalam setahun terakhir. Simak ulasan lengkapnya!
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Marc Guehi Bergabung, Manchester City Bisa Bikin Tim Bertabur Bintang dari Pemain yang Baru Direkrut
Italia
Breaking News: Presiden Fiorentina, Rocco Commisso Meninggal pada Usia 76 Tahun
Kabar duka datang dari Italia. Presiden dan pemilik Fiorentina, Rocco Commisso, meninggal dunia pada usia 76 tahun setelah menjalani perawatan medis panjang. Simak pernyataan resmi klub dan perjalanan Commisso bersama La Viola.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Breaking News: Presiden Fiorentina, Rocco Commisso Meninggal pada Usia 76 Tahun
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Levante: Momentum Kebangkitan
Real Madrid bertekad bangkit saat menjamu Levante di Santiago Bernabéu. Simak prediksi skor, statistik pertemuan, kondisi tim, dan peluang kemenangan Los Blancos di LaLiga.
Johan Kristiandi - Sabtu, 17 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Levante: Momentum Kebangkitan
Bulu Tangkis
Hasil India Open 2026: Jojo Melangkah Lebih Jauh, Putri KW Terhenti
Jonatan Christie akan hadapi lawan tangguh di semifinal India Open 2026.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Hasil India Open 2026: Jojo Melangkah Lebih Jauh, Putri KW Terhenti
Lainnya
Peran CdM Bayu Priawan Sangat Krusial dalam Persembahan 91 Emas Indonesia di SEA Games 2025
Peran CdM tidak bersifat seremonial semata, melainkan mencakup fungsi manajerial, koordinatif, hingga pengambilan keputusan strategis di lapangan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Peran CdM Bayu Priawan Sangat Krusial dalam Persembahan 91 Emas Indonesia di SEA Games 2025
Lainnya
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Saksikan, pertandingan Bandung bjb Tandamata melawan Jakarta Electric PLN hari ini.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 17 Januari 2026
Hadapi Electric, Bandung bjb Tandamata Siapkan Banyak Opsi Racikan Strategi Sang Pelatih
Bagikan