Majed Osman, Pemain Timnas Lebanon yang Melengkapi Kuota Pemain Asing Dewa United FC
BolaSkor.com - Dewa United FC secara resmi memperkenalkan Majed Osman sebagai pemain asing keempat untuk kompetisi Liga 1 2022/2023. Pemain tim nasional Lebanon ini mengisi kuota pemain asing Asia di skuat asuhan Nil Maizar.
Sebelumnya Dewa United FC merekrut tiga pemain asing non-Asia, yakni Risto Mitrevksi (Makedonia Utara), Lucas Ramos (Brasil), dan Karim Rossi (Swiss).
CEO Dewa United FC, Ardian Satya Negara, menyambut positif kedatangan Majed Osman. Menurut Ardian, Majed Osman didatangkan karena kebutuhan tim sesuai arahan pelatih kepala Nil Maizar.
Baca Juga:
Jadwal Lengkap Dewa United FC di Liga 1 2022/2023, Lawan Persis Solo di Pekan Pertama
Pulih dari Cedera, Jajang Sukmara Tatap Liga 1 bersama Dewa United FC
"Tim pelatih memang menginginkan satu pemain asing lagi untuk posisi gelandang serang. Setelah melakukan beberapa pendekatan, sosok Osman memang cocok dengan kriteria yang diinginkan pelatih," kata Ardian.
"Kami pikir dia punya kualitas yang akan mampu mengangkat standar tim. Dia masih aktif bermain di timnas Lebanon dan itu sudah membuktikan kualitasnya. Semoga dia bisa cepat menyatu dengan tim," sambungnya.
Profil Singkat Majed Osman
Majed Osman merupakan pemain kelahiran London, Inggris, 9 Juni 1994. Kendati lahir di Inggris, darah Lebanon yang mengalir dari sang ayah membuatnya mantap untuk memperkuat tim nasional Lebanon.
Total Osman bermain tiga pertandingan bersama timnas Lebanon. Dari tiga laga tersebut, satu di antaranya Osman bermain di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 kemarin.
Majed Osman sendiri mengawali karier sepak bola bersama tim muda Brentford. Ia lalu hijrah ke Liga Amerika Serikat dan juga sempat bermain di Liga Jordania bersama Al Ramtha SC.
Terakhir, Osman memperkuat salah satu tim ternama di Liga Lebanon, Al-Ansar FC. Bersama Al-Ansar, Osman turut merasakan ketatnya Piala AFC 2021-2022.
Osman total memainkan 20 laga dengan mencetak tujuh gol di kompetisi Liga Primer Lebanon (kasta tertinggi sepak bola Lebanon).
Tengku Sufiyanto
17.877
Berita Terkait
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija